Leagues Cup

LIONEL Messi Baru Main 4 Kali Jadi Top Skor 7 Gol di Inter Miami, Kini Putuskan Kutukan Dallas

Lionel Messi mencetak brace dalam kemenangan Inter Miami pada babak 16 besar Piala Liga melawan FC Dallas, Senin (7/8/2023) pagi WIB.

Twitter/Inter Miami
Lionel Messi kini jadi top skor Leagues Cup bersama Inter Miami yang sudah koleksi 7 gol. 

TRIBUN-MEDAN.com - Megabintang Timnas Argentina, Lionel Messi tampil menggila bersama Inter Miami yang baru saja membawa timnya menang atas FC Dallas di ajang Leagues Cup.

Messi yang baru bermain empat pertandingan, langsung memimipin top skor sementara Piala Liga.

Teranyar, Lionel Messi mencetak brace dalam kemenangan Inter Miami pada babak 16 besar Piala Liga melawan FC Dallas, Senin (7/8/2023) pagi WIB.

Adapun duel FC Dallas vs Inter Miami sejatinya berakhir dengan skor 4-4 dalam waktu normal.

Namun, tim yang dijuluki The Herons itu berhasil memastikan lolos perempat final setelah memenangkan adu penalti dengan skor 3-5.

Messi membuka keunggulan Inter Miami pada menit keenam.

Baca juga: Lionel Messi Cetak 2 Gol ke Gawang FC Dallas, Bawa Inter Miami Lolos ke Perempat Final Leagues Cup

FRISCO, TEXAS - AUGUST 06: Lionel Messi #10 of Inter Miami CF battles for the ball in the second half during the Leagues Cup 2023 Round of 16 match between Inter Miami CF and FC Dallas at Toyota Stadium on August 06, 2023 in Frisco, Texas. Alex Bierens de Haan/Getty Images/AFP (Photo by Alex Bierens de Haan / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / Getty Images via AFP)(ALEX BIERENS DE HAAN)
FRISCO, TEXAS - AUGUST 06: Lionel Messi #10 of Inter Miami CF battles for the ball in the second half during the Leagues Cup 2023 Round of 16 match between Inter Miami CF and FC Dallas at Toyota Stadium on August 06, 2023 in Frisco, Texas. Alex Bierens de Haan/Getty Images/AFP (Photo by Alex Bierens de Haan / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / Getty Images via AFP)(ALEX BIERENS DE HAAN) ((ALEX BIERENS DE HAAN))

Jordi Alba melepaskan umpan tarik dari sisi kiri dan dituntaskan oleh Messi.

Kemudian, FC Dallas menyamakan kedudukan pada menit ke-37.

Facundo Quignon menjebol gawang Inter Miami dengan tendangan first time menuntaskan umpan dari Marco Farfan.

Lalu pada menit ke-45, tim tuan rumah berbalik unggul 2-1 melalui gol Bernard Kamungo.

Pada menit ke-63, FC Dallas melebarkan keunggulan menjadi 3-1 lewat tendangan bebas Alan Velasco.

Hanya berselang dua menit, Inter Miami memperkecil ketertinggalan lewat Benjamin Cremaschi yang menuntaskan umpan tarik Alba.

Baca juga: Bali United Vs Persik Kediri Live Indosiar Jam 19.00 WIB, Teco Ogak Terjungkal Seperti PSM Makassar

Saat berupaya menyamakan kedudukan, Inter Miami justru kembali kebobolan.

Kali ini Robert Taylor melakukan gol bunuh diri pada menit ke-68 yang membuat Inter Miami tertinggal 2-4.

Pada menit ke-80, giliran bek FC Dallas Marco Farfan yang melakukan gol bunuh diri. Inter Miami menipiskan ketertinggalan menjadi 3-4.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved