Resmi Dilantik, Pendawa Siap Dukung Syah Afandin Jadi Bupati Langkat

Plt Bupati Langkat, H. Syah Afandin menghadiri pelantikan Pendawa Kabupaten Langkat di Jentera Malay Rumah Dinas Bupati Langkat

Editor: Jefri Susetio
Istimewa
Plt Bupati Langkat, H. Syah Afandin menghadiri pelantikan Pendawa Kabupaten Langkat di Jentera Malay Rumah Dinas Bupati Langkat, Sabtu (5/8/2023). 

TRIBUNMEDAN.COM, STABAT - Plt Bupati Langkat, H. Syah Afandin menghadiri pelantikan Pendawa Kabupaten Langkat di Jentera Malay Rumah Dinas Bupati Langkat, Sabtu (5/8/2023).

Ketua Pandawa terpilih, H. Supardi mengatakan, Pandawa Kabupaten Langkat dilantik untuk memimpin organisasi selama tiga periode.

"Saya sampaikan kepada sedulur dilantik tugas ini cukup berat. Artinya, kita saling bahu membahu menjaga gimana harus mengisi kekurangan satu sama yang lain," ujar saat memberikan kata sambutan, Minggu (6/8/2023).

Baca juga: Plt Bupati Langkat Lantik Sejumlah Pejabat Eselon II dan Fungsional: Cintai Pekerjaan

 

Ia menambahkan, sedulur yang dilantik tugas cukup berat. Artinya, saling membantu menjaga kekurangan dan harus dibenahi kemajuan Pandawa di Langkat.

"Tapi semangat yang kami banggakan adalah silaturahmi sampai akhirnya tetap eksis. Dan, mudah-mudahan mari kita bisa bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Langkat," katanya.

Dia menuturkan, Pandawa Langkat akan mendukung Syah Afandin menjadi Bupati Langkat 2023-2029.

Memimpin 3 Periode

Plt Bupati Langkat H. Syah Afandin menyatakan ucapan selamat terhadap sedulur yang terpilih menjadi tiga periode.

"Saya tahu bahwa memimpin tiga periode ini tidaklah mudah," ujarnya.

Baca juga: Dukungan untuk Ondim Jadi Bupati Langkat 2024-2029 Kembali Bergulir, Kali Ini dari RKKA

 

Menurutnya punya arti besar menilai persatuan dan kesatuan seluruh etnis yang ada di Langkat.

"Saya sebagai unsur pembina semua organisasi yang ada Langkat berharap Pandawa menjadi garda terdepan untuk membangun persatuan dan kesatuan ada di Langkat," katanya.

"Kalau di Langkat ini banyak organisasi wong Jawannya karena 56 persen Langkat ini isinya orang Jawa. Jadi di sini buka perkara etnis tapi kalau besar memperlihatkan kecintaan dalam membangun Langkat," tambahnya.

(*)

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved