News Video
Giliran Ajudan Firli Bahuri Diperiksa Polda Metro Jaya Soal Kasus Dugaan Pemerasan Pimpinan KPK
Ajudan Firli Bahuri diperiksa oleh Polda Metro Jaya pada Jumat (13/10/2023), Pemeriksaan ini terkait dugaan kasus pemerasan yang dilakukan oleh
TRIBUN-MEDAN.Com, Ajudan Firli Bahuri diperiksa oleh Polda Metro Jaya pada Jumat (13/10/2023).
Pemeriksaan ini terkait dugaan kasus pemerasan yang dilakukan oleh pimpinan KPK.
Sebelumnya ajudan Firli sudah dijadwalkan pemeriksaan pada Rabu (11/10/2023), tapi saat itu ajudan Firli mangkir hingga mengajukan penundaan pemeriksaan.
Dikutip dari Tribunnews.com, Ajudan Firli Bahuri diperiksa sebagai saksi soal kasus dugaan pemerasan yang dilakukan pimpinan KPK dalam penanganan kasus korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan) pada 2021 saat era Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Selain ajudannya, Firli Bahuri disebutkan juga ada kemungkinan untuk dipanggil melakukan pemeriksaan demi mengusut kasus tersebut.
Sebelumnya, Polda Metro Jaya resmi menaikkan status perkara dugaan pemerasan yang dilakukan pimpinan KPK dalam penanganan kasus korupsi di Kementan pada 2021.
Hal tersebut diputuskan usai dilakukan gelar perkara pada Jumat (6/10/2023) dan telah ditemukan unsur pidana dalam kasus tersebut.
Namun, meski sudah dilakukan gelar perkara dan status kasus naik ke tahap penyidikan, belum ada penetapan tersangka.
Artikel ini tayang di Tribunnews : https://www.tribunnews.com/nasional/2023/10/13/sempat-mangkir-ajudan-firli-bahuri-diperiksa-hari-ini-soal-kasus-dugaan-pemerasan-pimpinan-kpk
Selengkapnya tonton video :
Empat Anggota DPRD Medan Mangkir, Kejaksaan Tinggi Sumut: Senin dan Selasa Kita Panggil Lagi |
![]() |
---|
Kuasa Hukum Ketua DPRD Sumut Sebut Dua Akun Dilaporkan ke Polda Sumut, Kasus Pencemaran Nama Baik |
![]() |
---|
Dua Anggota DPRD Medan yang Dipanggil Kejaksaan Tinggi Sumut Kasus Peras Pengusaha Tak Kunjung Hadir |
![]() |
---|
KEPALA BAYI PUTUS Saat Proses Persalinan Diduga Lakukan Malpraktek, Ini Penjelasan Dinkes Tapteng |
![]() |
---|
Respon Bupati Langkat Syah Afandin Soal Ratusan Kilo Sabu Diamankan Polisi di Perairan Langkat |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.