Piala Dunia U17 2023
Timnas U17 Indonesia Beruntung, Berpeluang Lolos 16 Besar Piala Dunia Lewat Jalur Posisi 3 Terbaik
Kekalahan hasil Korea Selatan atas Prancis membuat Timnas U17 Indonesia menjaga asa untuk lolos ke babak selanjutnya.
Seperti diketahui, ada total 24 negara yang terbagi dalam enam grup (Grup A - Grup F) di Piala Dunia U17 2023.
Berdasarkan formatnya, dua tim dari masing-masing grup yakni peringkat satu dan dua otomatis lolos ke babak 16 besar.
Sisanya, ada empat tim yang akan lolos lewat jalur peringkat tiga terbaik.
Peringkat ketiga terbaik dari enam grup tersebut nantinya akan memperebutkan empat tempat untuk lolos ke babak 16 besar.
Lalu bagaimana format penentuannya?
Penentuan peringkat tiga terbaik tentu saja akan dilihat dari raihan poin di masing-masing grup.
Namun jika poinnya sama, baru ada beberapa faktor lainnya yang akan diperhitungkan.
Berikut format penentuan peringkat ketiga terbaik Piala Dunia U17 2023:
1. Poin
2. Selisih gol
3. Jumlah gol yang dicetak
4. Poin kedisiplinan
Khusus untuk poin kedisiplinan akan dilihat dari jumlah kartu kuning dan kartu merah dari masing-masing tim.
Berikut skema menentukan poin kedisiplinan:
- Kartu kung pertama: minus satu poin.
- Kartu merah tidak langsung (kartu kuning kedua): minus tiga poin.
- Kartu merah langsung: minus empat poin.
- Kartu kuning dan kartu merah langsung: minus lima poin.
(Tribun-Medan.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com
Timnas U17 Indonesia Kans Lolos 16 Besar
Timnas U17 Indonesia
Piala Dunia U17 2023
Timnas U17 Indonesia Vs Maroko
| Paris Brunner Jadi Pemain Terbaik Piala Dunia U17, Kunci Sukses : Dengarkan Orangtuamu |
|
|---|
| Juara Piala Dunia U17, Konstantin Heide jadi Pahlawan Der Panzer, Penerus Kiper Tangguh Jerman |
|
|---|
| SEDANG BERLANGSUNG Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Prancis, Akses Live Streamingnya di Sini |
|
|---|
| PREDIKSI Final Piala Dunia U17 Perancis vs Jerman, Les Bleus Superior dari Der Panzer |
|
|---|
| LIVE Streaming Jerman Vs Prancis Final Piala Dunia U17 2023 Jam 19.00 WIB, Akses Siaran via HP |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.