Viral Medsos

KRONOLOGI Anak Attila Syach Diculik saat Berada di Kolam Renang Bahkan sampai Diseret Pelaku

Terkait kronologi penculikan, Atilla mengatakan bahwa peristiwa tersebut terjadi saat anaknya pulang sekolah, yakni sekitar pukul 12.00 WIB.

|
Editor: AbdiTumanggor
Instagram
Anak Attila Syach Diculik di Kolam Berenang sampai Diseret Pelaku, Diduga Suruhan Mantan. (Instagram) 

"Saya dan kuasa hukum baru selesai BAP, dimintai keterangan ke pengasuh (anak) saya," kata Attila Syach di Polres Bogor, Jumat 15 Desember 2023.

Menurut kuasa hukum Attila Syach, Putra Refi Rizki, dugaan penculikan yang dilakukan oleh kelima pelaku merupakan pelanggaran hukum yang mana mereka bisa dijatuhi pasal 330 KUHP atas penculikan anak.

Hingga kini, Attila Syach juga belum mengetahui siapa pelak penculikan anaknya.

Tetapi adik Atilla Syach yakni Atalaik dan Teddy Syach menduga ada campur tangan dari mantan istrinya, Bunga Sophia.

Sebelum menjalani BAP di Polres Bogor, Attila Syach juga sudah mengadukan masalah ini ke KPAI.

Ia kesal karena tindak percobaan penculikan bukan hanya terjadi sekali terhadap putrinya. Sekitar 4 kali, Kardin didekati seseorang yang nampak berniat membawanya kabur.

"Sebulan itu sudah empat kali percobaan dari mulai lemah lembut (mengajak sang anak), sampai sekeras ini," ujar Attila Syach.

Sosok Bunga Sophia

Bunga Sophia
Bunga Sophia (youtube)

Bunga Sophia menjadi sorotan terkait kasus dugaan penculikan anak. Baru-baru ini, Bunga Sophia dilaporkan Attila Syach atas dugaan penculikan anak.

Padahal pada Desember 2021, Bunga Sophia juga melaporkan Attila Syach dengan dugaan serupa.

Bunga Sophia diketahui sebagai mantan istri kedua Attila Syach.

Bunga Sophia dikenal sebagai manan istri kedua Attila Syach setelah bercerai dari Wulan Guritno. Bunga Sophia dan Attila Syach menikah pada 2006.

Dari pernikahan tersebut, Bunga Sophia dan Attila Syach dikaruniai anak laki-laki yang diberi nama Jaka Tirta Syach.

Cowok yang akrab disapa Jatir tersebut sudah duduk di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA).

Bunga Sophia dan Attila Syach juga punya anak perempuan.

Anak gadis Bunga Sophia dan Attila Syach yang diberi nama Kardin kini berusia 10 tahun.

Sumber: Tribunnews
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved