Liga Inggris
Jadwal Boxing Day Liga Inggris, Ujian Berat Manchester United Bertubi-tubi
Jadwal Boxing Day Liga Inggris disorot. Pada edisi Boxing Day pada musim 2023-2024 akan menampilkan cobaan berat bagi Manchester United
Penulis: Dedy Kurniawan | Editor: Dedy Kurniawan
TRIBUN-MEDAN.com - Jadwal Boxing Day Liga Inggris disorot. Pada edisi Boxing Day pada musim 2023-2024 akan menampilkan cobaan berat bagi Manchester United.
Manchester United berpeluang menambah masalah kala melakoni Boxing Day pada Liga Inggris musim ini.
Tim asuhan Erik ten Hag belum mendapat kesempatan untuk bernafas setelah rentetan hasil buruk.
Setelah tersingkir dari Liga Champions, Man United melakoni dua laga Liga Inggris.
Baca juga: BPK Temukan Dugaan Korupsi Pembangunan Gedung SMAN Besitang yang Lewat Batas Waktu Pengerjaan
Baca juga: Sisi Lemah Liverpool Doyan Buang Peluang, Mo Salah Beri Peringatan ke Rekan Tim
Kegagalan di satu kompetisi dianggap bisa membawa perbaikan hasil di ajang lainnya.
Namun, harapan untuk Man United tersebut hanya menguap dengan mudah.
Erik ten Hag belum juga memberikan kemenangan untuk anak asuhannya dalam dua laga Liga Inggris terakhir.
Usai bermain imbang tanpa gol melawan Liverpool, The Red Devils kalah 0-2 dari West Ham United.
Baca juga: Top Skor 2023, Ronaldo Butuh 2 Gol Langsung Lewati 2 Mesin Gol Liga Top
Laga Boxing Day diharapkan bisa menjadi perbaikan hasil untuk pasukan Ten Hag.
Akan tetapi, harapan tersebut berpeluang sulit terwujud jika melihat lawan yang harus dihadapi The Red Devils.
Man United akan menjadi Aston Villa di Stadion Old Trafford pada Rabu (27/12/2023) pukul 03.00 WIB.
Aston Villa yang menjadi lawan kali ini merupakan penghuni posisi ketiga pada klasemen sementara Liga Inggris.
The Red Devils diprediksi akan kesulitan membendung lawan meski bermain di kandang sendiri.
Selain jadwal Man United, pertarungan perebutan puncak klasemen masih menarik disaksikan pada pekan ini.
| Mikel Arteta Terancam Didepak jika Arsenal Gagal Raih Juara Liga Inggris Musim Ini |
|
|---|
| Kabar Terbaru Bruno Fernandes Setelah Tolak Klub Al-Hilal, Man United Masih Beresiko Kehilangan |
|
|---|
| ARSENAL Kedinginan di Puncak Klasemen Liga Inggris 2025-26, Man United Keluar Lagi dari 5 Besar |
|
|---|
| LIVE Score Aston Villa Vs Manchester City Jam 21.00 WIB, Tren Bagus Villa Rawan Terputus |
|
|---|
| LIVERPOOL Lupa Caranya Raih Kemenangan di Liga Inggris, Arne S Justru Bingung Sendiri |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.