Liga Inggris
Fakta Rekor Cemerlang Liverpool, Klopp Berjaya di Boxing Day, The Reds Capai 50 Gol
Hasil Liga Inggris, Liverpool meraih kemenangan 0-2 saat bermain di kandang Burnley di Turf Moor Stadium pada laga Boxing
Penulis: Dedy Kurniawan | Editor: Dedy Kurniawan
TRIBUN-MEDAN.com - Hasil Liga Inggris, Liverpool meraih kemenangan 0-2 saat bermain di kandang Burnley di Turf Moor Stadium pada laga Boxing Day, Rabu (27/12/2023).
Setelah gol cepat yang dicetak Darwin Nunez pada menit 6', Liverpool kesulitan untuk mencari gol tambahan.
Pasukan Jurgen Klopp sebenarnya sangat mendominasi permainan. The Reds menguasai hampir 70 persen ball possesion.
Sebanyak 19 tembakan dilesakkan, 10 diantaranya tepat sasaran. Berbanding jauh dengan Burnley yang hanya mencatatakan 9 kali percobaan yang sama sekali tak pernah on target.
Baca juga: Mahfud MD Akhinya Bicara, Dikabarkan Sakit Setelah Batal Kunjungan ke NTB
Baca juga: Mahfud MD Akhinya Bicara, Dikabarkan Sakit Setelah Batal Kunjungan ke NTB
Liverpool perlu menunggu 85' menit setelah gol pertama untuk bisa mengubah skor menjadi 2-0.
Diogo Jota menggenapkan skor menjadi 2-0 pada menit 90', sekaligus memastikan tempat teratas Liverpool di puncak klasemen dengan koleksi 42 poin, menggeser Arsenal.
Berikut sejumlah sorotan yang mewarnai hasil Burnley vs Liverpool pada pekan 19 Liga Inggris yang dirangkum Tribunnews:
Baca juga: VIRAL Ibadah Natal Mendadak Riuh dan Histeris, Dirigen Koor Desmon Hutapea Mendadak Ambruk ke Lantai
1. Dua Gol Dianulir
Liverpool sebenarnya mencetak empat gol di laga itu. Sayangnya, dua gol diantaranya mesti dianulir oleh wasit.
Gol pertama yang dianulir adalah sontekan Cody Gakpo pada menit ke-28, lalu di babak kedua sepakan Harvey Elliot pada menit ke-55 juga dianulir.
Cody Gakpo memasukkan bola ke gawang Burnley setelah memanfaatkan bola liar di kotak penalti.
Namun, gol tersebut dianulir oleh wasit, lantaran Darwin Nunez dianggap melakukan pelanggaran kepada kiper Burnley.
Kemudian gol lain yang dianulir yakni Harvey Elliott setelah wasit mengecek VAR.
Baca juga: HASIL dan Klasemen Liga Inggris, Liverpool Gusur Arsenal di Puncak, Man United Dekati Man City
Berawal dari umpan tarik dari Gravenberch dari sisi kanan, Elliott langsung melakukan sontekan dan menjebol gawang Burnley.
| Kabar Terbaru Bruno Fernandes Setelah Tolak Klub Al-Hilal, Man United Masih Beresiko Kehilangan |
|
|---|
| ARSENAL Kedinginan di Puncak Klasemen Liga Inggris 2025-26, Man United Keluar Lagi dari 5 Besar |
|
|---|
| LIVE Score Aston Villa Vs Manchester City Jam 21.00 WIB, Tren Bagus Villa Rawan Terputus |
|
|---|
| LIVERPOOL Lupa Caranya Raih Kemenangan di Liga Inggris, Arne S Justru Bingung Sendiri |
|
|---|
| Update Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Man United Tiba-tiba Masuk 4 Besar, Liverpool Paling Ngenes |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.