News Video

GEMPUR YAMAN dengan 100 Bom, Kini Amerika Serikat Khawatir Khouti Balas Dendam

Amerika Serikat memperingatkan agar Kapal AS tak melintas di Laut Merah dan Teluk Aden, Peringatakan itu dikeluarkan usai serangan

Editor: Fanry Maulana

TRIBUN-MEDAN.COM, Amerika Serikat memperingatkan agar Kapal AS tak melintas di Laut Merah dan Teluk Aden.

Peringatakan itu dikeluarkan usai serangan AS dan Inggris yang meluncurkan 100 bom ke Yaman.

AS dikabarkan mengantisipasi agar militan Houthi tak balas dendam.

Dikutip dari Tribunnews.com yang melansir AV Press, peringatan itu disampaikan Angkatan Laut AS pada Jumat (12/1/2024).

Pihaknya memperingatkan kapal-kapal berbendera Amerika untuk menghindari daerah sekitar Yaman.

Adapun kapal-kapal Washington dilarang melintasi Laut Merah dan Teluk Aden selama 72 jam ke depan.

Peringatan itu dikeluarkan seusai AS dan Inggris melancarkan beberapa serangan udara yang menargetkan Houthi.

Kondisi tersebut meningkatkan prospek konflik yang lebih luas di wilayah yang sudah dilanda perang Israel di Gaza.

Pejabat militer AS dan Gedung Putih memperkirakan Houthi akan mencoba melakukan serangan balik.

 

Selengkapnya tonton video : 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved