Berita Internasional

Istri Ngamuk Pergoki Suami Selingkuh, Pecahkan Kaca Mobil dan Kaget saat Lihat Sosok Selingkuhan

Aksi seorang istri melabrak suami yang sedang selingkuh dengan wanita lain di dalam mobil membuat banyak orang penasaran.

Sanook.com
Wanita murka lihat suaminya selingkuh di dalam mobil 

TRIBUN-MEDAN.com - Aksi seorang istri melabrak suami yang sedang selingkuh dengan wanita lain di dalam mobil membuat banyak orang penasaran.

Dalam aksinya , wanita itu sampai nekat memecah kaca depan mobil suaminya menggunakan helm milik warga.

Setelah itu ia berusaha masuk ke dalam mobil melalui kaca mobil yang pecah tersebut guna melabrak suami dan selingkuhannya.

Dilansir dari Sanook, Rabu (17/1/2024) kejadian menegangkan ini terjadi di daerah Trung Van, Hanoi, Vietnam.

Orang yang berada di lokasi tersebut langsung terfokus dengan aksi berani istri sah itu.

Mereka juga sempat merekam aksi tersebut dan mengunggah di media sosial hingga viral.

Sontak video tersebut menyedot perhatian warganet.

Usut punya usut, kejadian ini bermula ketika sang istri merasa curiga dengan gelagat aneh suaminya.

Sang suami mengaku pergi untuk bekerja di kantor.

Namun, pria tersebut malah berbelok untuk menjemput wanita selingkuhannya.

Sang istri sudah mengira jika suaminya itu berselingkuh, namun ia belum memiliki bukti.

Lantaran curiga, sang istri akhirnya memilih untuk membuntutinya.

Dugaan sang istri pun benar, suaminya menjemput wanita lain.

Melihat penampakan di depan matanya itu, sang istri langsung naik pitam.

Ia bergegas lari ke arah mobil suaminya, dan meminta sang suami menghentikan mobil dan membuka pintu.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved