Liga Italia
LIGA ITALIA - AC Milan Jaga Asa Bersaing dengan Inter Milan dan Juventus di Puncak Klasemen
AC Milan menjaga jarak dengan Juventus dan Inter Milan yang bakal saling bentrok di Giuseppe Meazza pada Minggu (4/2/2024) atau Senin
TRIBUN-MEDAN.com - AC Milan menjaga asa persaingan gelar juara Liga Itala hingga pekan ke-23 usai berhasil menang lewat drama lima gol melawan Frosinone, Minggu (4/2/2024) dini hari WIB.
Duel pekan ke-23 Liga Italia dibuka dengan perjumpaan antara Lecce dan Fiorentina.
Laga yang berlangsung di Stadio Comunale Via del Mare, Jumat (2/2/2024) atau Sabtu dini hari WIB, menjadi milik tuan rumah.
Kendati peringkat Lecce berada di bawah Fiorentina, mereka sukses memetik angka penuh.
Sempat unggul 1-0 di babak pertama, Lecce mampu mengunci kemenangan 3-2 atas Fiorentina.
Dua gol di masa injury time babak kedua menjadi kunci utama dari kesuksesan Lecce membawa pulang 3 angka.
Baca juga: UPDATE Liga Spanyol - Girona Gagal Salip Real Madrid, Barcelona Bertahan di 3 Besar Klasemen
Meskipun menang, Lecce tetap tertahan di peringkat ke-13 dengan 24 poin.
Adapun La Viola juga tetap duduk di peringkat ke-8 dengan 34 poin.
Sementara itu, di partai lainnya, AC Milan melakoni laga tandang melawan Frosinone pada pekan ini.
Setelah sempat bermain seri 2-2 melawan Bologna, AC Milanmampu memetik angka maksimal dalam lawatannya ke Stadio Benito Stirpe, Sabtu (3/2/2024) atau Minggu dini hari WIB.
Dalam duel kontra Frosinone, I Rossoneri memetik kemenangan dengan skor ketat 3-2.
Baca juga: Hasil Skor Liga Italia Giornata 23, Striker Hantu AC Milan Jadi Pembeda, Penerus Filippo Inzaghi
Laga tersebut bahkan berlangsung dramatis mengingat pasukan Stefano Pioli nyaris terkena comeback sebelum memastikan meraih kemenangan.
Sempat unggul lebih dulu lewat gol Olivier Giroud di menit ke-17, gawang AC Milan malah dibobol dua kali setelahnya oleh penalti Matias Soule (24') dan gol Luca Mazzitelli (65').
Akan tetapi kegigihan pasukan I Rossoneri mampu membalikkan keadaan berkat dua gol balasan via Matteo Gabbia (72') dan Luka Jovic (81').
Tiga poin atas Frosinone tersebut membuat AC Milan meraih 49 poin dari 23 pertandingan.
| JAM TAYANG Sassuolo Vs Genoa Malam Ini, Akses di Sini Link Streaming Nonton Jay Idzes via HP |
|
|---|
| AC MILAN Tumbangkan AS Roma, Mulai Konsisten di Papan Atas Klasemen, Terlalu Dini Bahas Scudetto |
|
|---|
| PREDIKSI Skor AC Milan Vs AS Roma di Liga Italia, Misi Berat Rossoneri Jaga Tren Positif |
|
|---|
| JADWAL Siaran Bola Liga Italia Pekan ke-9 Malam Ini, Juventus Udinese, Inter Milan Vs Fiorentina |
|
|---|
| PREDIKSI Skor Inter Milan Vs Fiorentina Malam Ini, Cek Susunan Pemain, H2H , Link Streaming |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.