Liga Spanyol
Update Nasib Masa Depan Xavi Hernandez di Barcelona, Deco Buka Suara Soal Legenda
Update bursa transfer Pelatih Barcelona. Xavi Hernandez telah menyatakan akan mengakhiri jabatannya
Xavi diharapkan bisa memimpin Barca untuk waktu yang lebih lama lagi. Kejayaannya saat menjadi pemain Barcelona diharapkan besar bisa terulang saat menjadi pelatih.
Seperti diketahui, selama 17 tahun bermain untuk Barcelona, Xavi Hernandez menjadi salah satu pemain terpenting dalam sejarah klub.
Bersama dengan rekan setimnya seperti Andres Iniesta dan Lionel Messi, Xavi membantu Barcelona meraih berbagai gelar domestik dan internasional.
Termasuk di antaranya tujuh gelar La Liga, empat Liga Champions UEFA, dan tiga Piala Dunia Antarklub FIFA, Xavi juga juga memenangkan sejumlah penghargaan individu, termasuk Gelar Pemain Terbaik UEFA dan Ballon d’Or.
"Saya ingin dia melanjutkan. Dia diperpanjang karena proyeknya berjangka lebih panjang. Jika Anda memperbaruinya, itu karena Anda ingin dia bertahan."
"Saya tidak ingin dia mengumumkan hal ini. Saya ingin dia bertahan selama bertahun-tahun dan kami akan berjuang bersama dalam proyek tersebut."
"Tapi dia punya hal-hal pribadi, motifnya... Tapi karena dia adalah Xavi, karena apa yang dia wakili dan karena idenya, kami menerimanya," jelas Deco.
Saat ini Barcelona menempati peringkat tiga di klasemen Liga Spanyol dengan 57 poin, terpaut dua angka dari Girona di atasnya dan delapan poin dari Real Madrid yang memimpin di puncak.
Terlepas Xavi telah menyatakan mundur di akhir musim dan kini berjarak delapan poin dari puncak, namun Xavi beberapa waktu lalu menyatakan belum menyerah dalam perebutan juara.
Xavi optimis timnya bisa meraih hasil-hasil positif secara konsisten.
“Saya sudah mengatakan bahwa kami tidak menyerah,"
"Kami harus mendapatkan tiga poin setiap akhir pekan," ujar Xavi dikutip dari AS.
Menarik untuk ditunggu sejauh mana Barcelona akan melaju dan apakah Xavi benar-benar akan hengkang akhir musim nanti.
(*/Tribun-Medan.com)
| KABAR TERKINI Lionel Messi Bisa Bermain Lagi Bersama Barcelona, Aturan Unik MLS |
|
|---|
| UPDATE Liga Spanyol - Real Madrid Ditahan Imbang Vallecano, Barcelona Tempel Lagi Los Blancos |
|
|---|
| LIVE SCORE Rayo Vallecano Vs Real Madrid Jam 22.15 WIB, Beban Berat Madrid Raih 3 Poin |
|
|---|
| Berita Terbaru Barcelona, Robert Lewandowski Ogah Hengkang, Man United dan AC Milan Gigit Jari |
|
|---|
| JAM TAYANG Barcelona Vs Elche Malam Ini, Barca Cari Obat Penawar Luka, Dijagokan Raih 3 Poin |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/xavi-hernandez-saat-memberikan-arahan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.