Liga Spanyol

Real Madrid Kumpulkan Permata Amerika Latin Lagi, Pengagum Lionel Messi Jadi Incaran

Raksasa Liga Spanyol, Real Madrid mulai gemar mengumpulkan permata dari Amerika Lati

Editor: Dedy Kurniawan
AFP
Pemain Real Madrid Luka Modric Rayakan Gol vs Sevilla 

Dikutip BolaSport.com dari Marca, Madrid telah mengirimkan tim pemandu bakatnya ke Argentina untuk memantau pemain River Plate.

 

Pemain River Plate yang dimaksud adalah Franco Mastantuono.

Franco Mastantuono belakangan naik daun karena menjadi pencetak gol termuda dalam sejarah River dalam kemenangan 3-0 atas Excursionitas di Copa Argentina.

Mastantuono memecahkan rekor bekas penyerang El Real, Javier Saviola.

Kemunculannya juga membuat gempar di sepak bola Argentina setelah menembus tim senior dan menjadi penampil termuda klub pada Januari 2024

Baca juga: GEGER Bocah 8 Tahun Tewas Tersedot Pipa di Kolam Renang Hotel, Evakuasinya Berjalan Mengerikan

Pemain berusia 17 tahun itu sebelumnya juga sudah sempat unjuk gigi di ajang Piala Dunia U-17 Indonesia pada akhir 2023.

Laporan dari Marca turut menyebutkan bahwa Mastantuono terikat kontrak dengan River hingga Juni 2026.

Ia pun memiliki klausul rilis mewah dengan usianya saat ini.


Baca Juga: Krisis Liverpool Tertunda, Real Madrid Buat Keputusan Baru soal Alexander-Arnold

Mastantuono dijerat release clause senilai 50 juta euro.

Hal itu dilakukan oleh River mengingat mereka baru saja kehilangan talenta emas lainnya dalam diri Claudio Echeverri.

Mastantuono sendiri berposisi sebagai gelandang serang.

Selain itu ia juga bisa beroperasi sebagai winger kanan dan penyerang tengah.

Satu hal istimewa yang dimilikinya adalah nomor 30 yang dikenakannya di River Plate.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved