Sumut Memilih
Begini Kata Edy Rahmayadi jelang Putusan Sengketa Hasil Pilpres di Mahkamah Konstitusi Hari Ini
Edy Rahmayadi mengajak masyarakat untuk salat dan berdoa jelang putusan Mahkamah Konstitusi terkait sengketa hasil pemilihan presiden yang dibacakan h
Penulis: Anugrah Nasution | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN. com, MEDAN - Edy Rahmayadi mengajak masyarakat untuk salat dan berdoa jelang putusan Mahkamah Konstitusi terkait sengketa hasil pemilihan presiden yang dibacakan hari ini.
"Besok keputusan MK. Nanti malam tahajud lah," kata Edy saat menghadiri acara Halal Bi Halal di Kantor TKD Amin Sumut, Jalan Jenderal Sudirman, Minggu (21/4/2024).
Edy yang juga Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) pasangan calon presiden Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar Sumatera Utara berharap MK dapat memutuskan secara adil.
Mantan Pangkostrad itu mengajak setiap warga untuk berdoa sesuai dengan agama dan kepercayaannya masing-masing.
"Kita doakan itu. Didoakan bukan kita minta terus mau ini, tidak. Tunjukkan lah ya Allah, yang putih itu putih, yang hitam itu hitam," ujarnya.
Edy mengatakan, lembaga MK di belahan dunia manapun sudah dianggap sebagai malaikat. Oleh karena itu, MK lah yang nantinya akan menentukan yang terbaik bagi rakyat Indonesia
"Kalau yang lain-lain bisa lari sana, lari sini. MK ini harusnya tak bisa. Oleh karena itu, perlu doa kita," pungkasnya.
Sidang sengketa putusan hasil pemilihan umum yang digelar Mahkamah Konstitusi akan dibacakan pada Senin (22/4/2024).
Ada pun salah satu pihak yang melayangkan gugatan sengketa pemilu adalah tim dari calon presiden 01 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar serta paslon 03 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
(cr17/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter
| Bawaslu Deli Serdang Mempersiapkan Diri Hadapi Gugatan Paslon 03 di MK |
|
|---|
| Golkar Surati DPRD Sumut Minta Pelantikan Erni Aryani jadi Ketua DPRD Diproses |
|
|---|
| Ketua Demokrat Sumut Yakin Wali Kota Medan dan Gubernur Terpilih Peduli Pedagang |
|
|---|
| KPU Sumut Sebut Cuaca Buruk Jadi Penyebab Turunnya Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024 |
|
|---|
| KPU Sumut Sukseskan Pemilu, Bertaruh Nyawa Lintasi Hutan Liar Habitat Harimau |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Edy-Rahmayadi-yang-juga-mantan-Gubernur-Sumut-ketika-diwawancarai-mengenai-alasan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.