Liga Italia

Jadwal Venezia vs Palermo, Kesempatan Jay Idzes Promosi Serie A, Sebelum OTW Timnas Indonesia

Klub Serie B akan promosi. Simak jadwal pertandingan Venezia FC vs Parlemo dalam partai

Penulis: Dedy Kurniawan | Editor: Dedy Kurniawan
Instagram/Jay Idzes
Pemain Keturunan Indonesia Jay Idzes di Klub Venezia FC Serie B Liga Italia 

Tribun-Medan.com - Klub Serie B akan promosi. Simak jadwal pertandingan Venezia FC vs Parlemo dalam partai semifinal leg kedua babak play-off promosi Serie B Italia 2023/2024, Sabtu (25/5/2024).

Pertandingan seru Venezia FC vs Parlemo akan dihelat di Pier Luigi Penzo Stadium, mulai kick-off 01.30 WIB besok dinihari.

Duel kali ini pemain Timnas Indonesia sekaligus bek Venezia FC, Jay Idzes, punya kans menembus partai final setelah meraup kemenangan dalam leg pertama melawan Parlemo.

Baca juga: SUDAH Umumkan Resign, Jurgen Klopp Kembali ke Anfield Bulan Depan Gara-gara Taylor Swift

Baca juga: Amerika Serikat dan Indonesia Rayakan 75 Tahun Hubungan Bilateral di UMSU dan USU

Bermain di markas lawan, Jay Idzes dkk mencuri satu gol untuk memberi margin agregat di laga mendatang.

 

Jika Venezia meraup hasil imbang di leg kedua, maka perjalanan Jay Idzes bakal terus berlanjut untuk meraih tiket promosi ke Serie A.

Klub yang diperkuat Jay Idzes bakal dipertemukan lawan dari bagan seberang yakni antara Cremonese atau US Catanzaro.

Dijadwalkan pertandingan final untuk menentukan tiket promosi terakhir ke Serie A Italia dihelat pada 3 Juni 2024 mendatang.

 

Baca juga: Berikut Daftar Perolehan Suara Partai Politik Saat Pemilu di Kabupaten Karo


Adapun jika Jay Idzes menembus ke final tersebut, terdapat konsekuensi yang harus dibayar pemain keturunan Semarang itu.

Jay Idzes berpotensi terlambat untuk gabung dalam pemanggilan Timnas Indonesia untuk agenda Kualifikasi Piala Dunia 2026.

 
Seperti yang diketahui, pelatih Shin Tae-yong akan mengumpulkan tim mulai 27 Mei, sebelum libur resmi FIFA Matchday 3-11 Juni 2024 mendatang.

Skuad Timnas Indonesia dipersiapkan untuk melawan Irak (6/6) dan juga Filipina (11/6/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Baca juga: Terbakar Api Cemburu, Pria Ini Nekat Pukuli Mempelai Pria di Pesta Pernikahan Mantan Kekasihnya

Lantas jika Jay Idzes masih memiliki pertandingan terakhir di tanggal 3 Juni 2024, maka waktu tersebut sangatlah mepet untuk agenda Timnas Indonesia.

Jay Idzes diprediksi datang paling terlambat, dari rata-rata pemain abroad seperti Justin Hubner hingga Pratama Arhan.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved