Final Piala FA 2024

JELANG Bigmatch Final Piala FA 2024, Bruno Fernandes Blak-blakan Masa Depannya di Man United

Jelang Final Piala FA, Kapten Manchester United, Bruno Fernandes, berbicara soal masa

Penulis: Dedy Kurniawan | Editor: Dedy Kurniawan
(Adrian DENNIS/AFP)
Gelandang Manchester United Portugal Bruno Fernandes merayakan mencetak gol pembuka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Fulham dan Manchester United di Craven Cottage di London pada 4 November 2023. (Adrian DENNIS/AFP) 

Tribun-Medan.com - Jelang Final Piala FA, Kapten Manchester United, Bruno Fernandes, berbicara soal masa depannya di Old Trafford menjelang kontra Manchester City.

Bigmatch Manchester akan tersaji di final Piala FA 2023-2024 saat Manchester City berjumpa Manchester United.

Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Wembley, Sabtu (25/5/2024) pukul 21.00 WIB.

Ini menjadi final back-to-back Derbi Manchester setelah musim lalu Man City dan Man United saling bentrok.

Baca juga: 3 Maling Sapi di Aek Tarum Babak Belur dan Mobil Dihancurkan, Warga Ngaku Sudah Sering Kehilangan

Baca juga: Bukan Cuma Egi CS, Vina Ternyata Kerap Diperlakukan Keji Teman Sekolahnya: Mulut Jahat

Menjelang laga tersebut, Bruno Fernandes akhirnya buka suara soal masa depannya di Man United.

Bulan lalu, Bruno sempat mengatakan akan pergi dari Man United jika sudah tak lagi dibutuhkan.

Gara-gara pernyataan tersebut, Bruno jadi santer dirumorkan akan pergi dari Old Trafford akhir musim ini.

Ia sempat beberapa kali dikaitkan dengan Bayern Muenchen dan klub-klub Liga Arab Saudi.

Baca juga: Nama 45 Anggota DPRD Karanganyar Periode 2024-2029, Inilah Tiga Partai Peraih Kursi Terbanyak

Namun, gelandang Timnas Portugal itu kini menegaskan ingin terus berada di Manchester United selama ekspektasinya bisa dipenuhi klub.

Bruno Fernandes selebrasi. Bruno Fernandes mengaku siap meninggalkan Manchester United dengan satu alasan setelah menuntaskan Newcastle United di Liga Inggris, Kamis (16/5/2024) dini hari tadi.
Bruno Fernandes selebrasi. Bruno Fernandes mengaku siap meninggalkan Manchester United dengan satu alasan setelah menuntaskan Newcastle United di Liga Inggris, Kamis (16/5/2024) dini hari tadi. ((Twitter/Manchster United))

 

Bruno ingin The Red Devils kompetitif di setiap musim dengan bersaing memperebutkan gelar Liga Inggris, langganan tampil di Liga Champions, dan mencapai final Piala FA.

"Saya senang melangkah ke Old Trafford," kata Bruno seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.

"Old Trafford lebih dari apa pun di dunia."

"Saya tidak ingin pergi."

"Ini selalu menjadi impian utama saya."

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved