Pilkada Jakarta

Bakal Calon Gubernur Jakarta Mengerucut, 2 Jenderal Gugur, Andika Perkasa Masih Menguat Maju Pilkada

Ketua Presidium Relawan Kami Anies, Sultoni, menyatakan sangat berharap Anies bisa kembali memimpin Jakarta lewat kontestasi Pilkada Jakarta 2024 ini.

Editor: Satia
YouTube.com/PDI Perjuangan
Mantan Panglima TNI Andika Perkasa 

TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Bakal calon Gubernur Jakarta makin mengerucut, seteleh beberapa kandidat menyatakan tak akan maju.

Selain itu, berkas bakal calon juga dinyatakan tidak memenuhi syarat adminitrasi untuk maju di Pilgub Jakarta.

Sebelumnya, ada tiga jenderal Polri/TNI yang akan maju di Pilgub Jakarta.

Mereka adalah mantan Panglima TNI Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa, mantan KSAD Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman dan mantan Wakil Kepala Badan Siber dan Sandi negara (BSSN), Komjen Pol (Purn) Dharma Pongrekun.

Baca juga: 3 Apartemen di Medan yang Bisa Sewa Harian, Berikut Rincian Harganya

Namun, seiring berjalannya waktu, para jenderal itu berguguran karena berbagai faktor.

Anies-Andika

Salah satu yang mendukung duet Anies-Andika adalah kelompok Relawan Kami Anies.

Ketua Presidium Relawan Kami Anies, Sultoni, menyatakan sangat berharap Anies bisa kembali memimpin Jakarta lewat kontestasi Pilkada Jakarta 2024 ini.

Saat ditanya pendamping yang cocok bagi eks capres Koalisi Perubahan itu, Sultoni menyebut nama Andika Perkasa.

Ia menilai Andika Perkasa merupakan tokoh karismatik dan memiliki rekam jejak yang bagus sehingga sudah selayaknya kader PDI Perjuangan tersebut diusung partai mendampingi Anies

Baca juga: ALASAN Razman Nasution Ingin Penjarakan Anggy Umbara dan Saka Tatal, Jadi Kuasa Hukum Penolong Vina

Menurutnya, jika duet Anies-Andika terwujud dari koalisi PKS dan PDIP maka bisa menjadi kekuatan baru untuk peta perpolitikan nasional, mengingat Jakarta masih menjadi barometer politik tanah air.

"Kami yakin jika keduanya dipasangkan maka bisa mengalahkan calon lain, termasuk mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil jika diusung sebagai calon Gubernur DKI Jakarta," terangnya.

Namun demikian, Sultoni mengungkapkan, siapapun yang nantinya diusung menjadi cawagub Anies akan didukung.

Tanggapan PDIP

Setelah ramai dukungan relawan, DPW PKB DKI Jakarta deklarasi mengusung Anies di Pilkada Jakarta 2024.

Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved