Laga Pramusim

LIVE Trans 7 Real Madrid Vs Barcelona, Simak Prediksi Skor, Line-up, Duel Uji Coba Bakal Panas

Laga uji coba rasa El Clasico antara Real Madrid vs Barcelona ini balal digelar di MetLife Stadium pukul 06.00 WIB.

(AFP/ARIC BECKER)
Prediksi Real Madrid vs Barcelona pada laga uji coba pramusim, Minggu (4/8/2024) bakal panas meski hanya laga persahabatan. 

TRIBUN-MEDAN.com - Prediksi Real Madrid vs Barcelona pada laga uji coba pramusim, Minggu (4/8/2024) bakal panas meski hanya laga persahabatan.

Laga uji coba rasa El Clasico antara Real Madrid vs Barcelona ini balal digelar di MetLife Stadium pukul 06.00 WIB.

Pertandingan Real Madrid vs Barcelona dapat disaksikan melalui siaran langsung Trans7.

Sejauh ini, Real Madrid telah menjalani dua pertandingan uji coba selama pramusim ini.

Pertama, Real Madrid berhasil mengalahkan Albacete dengan skor 3-0.

Kemudian, di laga kedua Madrid kalah tipis 0-1 dari AC Milan.

Namun dalam dua pertandingan tersebut, Real Madrid tak membawa striker baru Kylian Mbappe.

Baca juga: JADWAL ASEAN Cup 2024 Dikabarkan Mundur, Keuntungan Buat Timnas Indonesia

Selain itu, duo Vinicius Junior dan Rodrygo juga belum bergabung ketika Madrid dikalahkan Milan.

Sama seperti Madrid, Barcelona racikan pelatih baru Hansi Flick juga telah memainkan dua pertandingan. Mereka menang, kemudian imbang.

Dalam uji coba tertutup lawan tim divisi 4 Spanyol, Olot, Barcelona menang tipis 1-0.

Kemudian, Barcelona mengawali rangkaian pramusimnya di Amerika dengan hasil imbang 2-2 kontra Manchester City.

Meski hanya berstatus laga uji coba pramusim, duel Real Madrid vs Barcelona diprediksi akan berlangsung panas.

Apalagi gengsi antara keduanya akan membuat Madrid dan Barcelona rasa pertandingan resmi El Clasico.

Baca juga: PREDIKSI Man City Vs Chelsea Duel Pramusim, Cek Pemain yang Diturunkan, H2H, Live Jam 04.30 WIB

Prediksi Skor

Sports Mole: Real Madrid 2-2 Barcelona

Sportskeeda: Barcelona 2-3 Real Madrid

Evening Standard: Real Madrid 2-2 Barcelona

Prediksi Susunan Pemain

Real Madrid (4-3-3)
Courtois (GK); Vazquez, Vallejo, Rudiger, F Garcia; Modric, Martin, Ceballos; Guler, Endrick, Diaz.

Pelatih: Carlo Ancelotti

Barcelona (4-3-3)
Ter Stegen (GK); Kounde, I Martinez, Lenglet, Balde; Casado, Torre, Gundogan; Raphinha, Lewandowski, Victor.

Pelatih: Hansi Flick

5 Pertemuan Terakhir Real Madrid vs Barcelona
22/04/24: Real Madrid 3-2 Barcelona

15/01/24: Real Madrid 4-1 Barcelona

28/10/23: Barcelona 1-2 Real Madrid

30/07/23: Barcelona 3-0 Real Madrid

06/04/23: Barcelona 0-4 Real Madrid

5 Pertandingan Terakhir Real Madrid
01/08/24: AC Milan 1-0 Real Madrid (Pramusim)

02/06/24: Dortmund 0-2 Real Madrid (Liga Champions)

26/05/24: Real Madrid 0-0 Real Betis (Liga Spanyol)

20/05/24: Villarreal 4-4 Real Madrid (Liga Spanyol)

15/05/24: Real Madrid 5-0 Alaves (Liga Spanyol)

5 Pertandingan Terakhir Barcelona

31/07/24: Manchester City 2-2 Barcelona, penalti 1-4 (Pramusim)

27/05/24: Sevilla 1-2 Barcelona (Liga Spanyol)

20/05/24: Barcelona 3-0 Rayo Vallecano (Liga Spanyol)

17/05/24: Almeria 0-2 Barcelona (Liga Spanyol)

14/05/24: Barcelona 2-0 Real Sociedad (Liga Spanyol)

(Tribun-Medan.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram, Twitter  dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved