Travel

Daftar Kolam Renang atau Wisata Air Ramah Anak di Dekat Kota Medan, Tiketnya Mulai dari Rp 10 Ribu

Ada beberapa kolam renang atau wisata air ramah anak di dekat Kota Medan yang tiketnya mulai dari Rp 10 ribu

Editor: Array A Argus
Instagram @wisatamerci
Sejumlah pengunjung yang membawa anaknya di kolam renang Merci tampak menikmati wahana yang disediakan pengelola wisata 

Wahana yang berada di wisata merci ini sangat beragam jenis, mulai dari jenis kolam yang berbeda-beda, seluncuran dengan ketinggian beragam, running mat, mandi busa, hingga kids boat yang bisa dinaiki anak-anak untuk mengelilingi kolam.

Baca juga: Danau Laut Tador, Tempat Wisata di Batu Bara, Disebut-sebut Sebagai Miniatur Danau Toba

Untuk harga tiket masuknya berjumlah

1. Senin- Jumat (Weekday) Rp55 ribu,

2. Sabtu- Minggu Rp75 ribu.

Wisata ini beroperasional setiap harinya dari pukul 10.00 sampai 18.00 WIB

Pembelian tiket sudah mencakup semua wahana air yang berada di wisata merci tersebut.

Anda juga bisa mendapatkan potongan harga tiket sebesar Rp10 ribu jika anda sudah memfollow akun Instagram @wisatamerci.

Baca juga: Pemandian Air Panas Citra, Tempat Wisata di Batubara yang Berada di Kawasan Perkebunan Sawit

Ada pula beberapa kriteria pengunjung yang diperbolehkan masuk secara gratis, antara lain:

1. Pengunjung anak yang tingginya dibawah 80 cm,

2. Pengunjung dengan usia 65 tahun ke atas, dengan syarat menunjukkan KTP,

3. Pengunjung yang berulangtahun tiga hari sebelum atau sesudahnya, dengan syarat menunjukkan KTP/KK/SIM.

4. Tamora Waterland

Kolam seluncuran, kolam olympic dan kolam anak yang terdapat di Waterland Tamora. 
Kolam seluncuran, kolam olympic dan kolam anak yang terdapat di Waterland Tamora.  (HO)

Destinasi wisata Tamora Waterland ini terletak di Jalan Bandar Labuhan, Limau Manis, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang. Wisata waterland ini buka setiap harinya pukul 09.30 sampai 18.00 WIB.

Untuk harga tiketnya sendiri di bandrol seharga

1. Senin-Jumat: Rp 25 ribu per orang

2. Sabtu-Minggu: Rp 35 ribu per orang

Sumber: Tribun Medan
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved