Berita Viral
VIRAL Siswi SMP di Depok Pamer Aniaya Teman Gara-gara Cowok Hingga Disuruh Sujud, Ibu Korban Geram
Sebagai seorang ibu, hati RA sakit, melihat anaknya ditampar pada bagian wajah, diinjak, dan dipukul menjadi tontonan netizen.
TRIBUN-MEDAN.com - Viral siswi SMP di Depok pamer aniaya teman gara-gara cowok.
Korban disuruh sujud mohon ampun kepada pelaku.
Ibu korban geram tak terima anaknya diperlakukan bak binatang.
Baca juga: Hadiri Gelar Perkara Khusus Ijazah Jokowi di Bareskrim, Roy Suryo: Judul Analisisnya 99 Persen Palsu
Seorang siswi SMP di Depok, Jawa Barat berinisial OZ (15) menjadi korban perundungan yang dilakukan oleh sejumlah temannya.
Yang mengejutkan aksi bullying tersebut disiarkan langsung melalui live media sosial (medsos) di Instagram.
Dalam video yang viral, nampak seorang korban dirundung oleh beberapa rekan-rekannya.
Bahkan, mereka menampar korban pada bagian wajah dengan keras sambil menertawakannya.
Baca juga: Bek Timnas Indonesia Klarifikasi Rumor ke AEK Athens, Dean James Setia dengan Go Ahead Eagles
"Cepat, cepat deh," ucap pelaku
"Anj*ng, gue jadi berantem sama dia t*lol,"
"Minta maaf lu sama gue sekarang!" imbuhnya.
Tak berhenti di situ, para pelaku juga melecehkan korban dengan memaksanya berlutut sambil memohon ampun.
Saat berlutut di hadapan pelaku, leher korban juga diinjak hingga ia merintih kesakitan dan mencoba memberontak.
Perundungan tersebut diduga dasari motif asmara.
Aksi bullying itu dibenarkan oleh Kasi Humas Polres Metro Depok AKP Made Budi.
Made mengatakan, peristiwa tersebut terjadi di sebuah rumah wilayah Kecamatan Beji, Kota Depok, pada Sabtu (4/7/2025), sekitar pukul 20.55 WIB.
Orangtua korban sudah membuat laporan ke Unit Perlindungan Anak dan Perempuan (PPA) Satreskrim Polres Metro Depok pada Selasa (8/7/2025).
Baca juga: Fakta Sebenarnya Gibran Ditugaskan Berkantor di Papua, Yusril: Bukan Pindah, Pimpin Badan Khusus
"Orangtuanya sudah membuat laporan atas kasus tersebut dan saat ini juga masih dalam proses pemeriksaan," kata Made di Mapolres Metro Depok.
Made berujar bahwa pihaknya masih mendalami kasus perundungan yang melibatkan sejumlah pelajar perempuan tersebut.
"Ya, diketahui kasus perundungan ini memang masih kami dalami terus, kenapa bisa sampai terjadi seperti itu," ujar Made. (m38)
Ibu Korban Sakit Hati
Ibu berinisial RA tak menyangka, anak kesayangannya Oz (15) menjadi korban bullying atau perundungan oleh rekan-rekannya di sebuah rumah kawasan Beji, Kota Depok, Jawa Barat.
Yang membuat hati RA hancur, aksi bullying tersebut disiarkan langsung melalui live Instagram para pelaku.
Sebagai seorang ibu, hati RA sakit, melihat anaknya ditampar pada bagian wajah, diinjak, dan dipukul menjadi tontonan netizen.
Baca juga: Fakta Sebenarnya Gibran Ditugaskan Berkantor di Papua, Yusril: Bukan Pindah, Pimpin Badan Khusus
“Mereka live streaming di Instagram yang nonton itu udah lebih dari 500,” kata RA kepada wartawan, Rabu (9/7/2025).
“Dikirimin saya lihat ternyata videonya ya begitu, anak saya diinjak kepalanya, ditampar kayak gitu, dipukul,” sambungnya.
Awalnya, RA mengetahui anaknya menjadi korban bullying usai viral di medsos.
RA mengira aksi bullying tersebut tidak separah itu, namun saat melihat rekaman videonya langsung marah.
“Ternyata kalau hasil videonya seperti ini, saya enggak terima anak saya dibikin kayak binatang sama kalian,” ungkapnya.
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com
(*/ Tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan

                
												      	
												      	
				
			
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.