Berita Viral

PENGABDIAN Iptu Afan, Bikin Kursus Bahasa Inggris Gratis Untuk SD-SMA, Pernah Jadi Kapolsek Termuda

Sebelum viral karena aksi mulianya mengajar gratis kursus Bahasa Ingris untuk SD-SMA, sosok Iptu Afan ternyata juga pernah viral.

Kolase Tribun
KURSUS GRATIS - Iptu Harapansyah kapolsek termuda Indonesia kini kuliah di Inggris pakai beasiswa Korlantas Polri. Sebelumnya ia mengajar gratis membuka kursus Bahasa Inggris untuk anak-anak SD, SMP hingga SMA. 

Kini Iptu Harapansyah yang akrab disapa Afan itu lolos beasiswa 3 kampus di Inggris.

Baca juga: Taman Hening dan Gajah Mada Dibenahi, Wali Kota Medan Rico Waas Berencana Tambah Jogging Track

Iptu Harapansyah kini tengah berada di Inggris menempuh pendidikan.

Iptu Harapansyah jebolan Akpol ini berhasil meraih beasiswa Korlantas Polri. 

Iptu Afan sapaannya bahkan berhasil lolos di 3 kampus berbeda di Inggris. 

Baca juga: SOSOK Menantu Jenderal Purn Agum Gumelar, Taufik Hidayat, Jabat Wakil Menpora dan Komisaris PLN EPI

Iptu Harapansyah jadi mahasiswa master student of transportation planning and engineering di Edinburg Napier University.

Napier University termasuk jajaran top modern university versi times higher education. 

“Alhamdulillah. Keterima di 3 universitas di Inggris dan berhasil menjadi 1 dari 4 penerima beasiswa di Indonesia”kata Iptu Harapansyah kepada Tribun-Timur.com.

Iptu Afan lahir di Bogor 16 Juni  1999.

Ia merupakan lulusan SMA di President Boarding School di Cikarang.

Setelah menyelesaikan pendidikan di SMA, Harapansyah melanjutkan pendidikannya di Akpol 2020.

Setelah menyelesaikan pendidikan di Akpol, ia langsung ditempatkan di Polda Sulawesi Barat.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id 

(*/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved