DAAI TV Medan & LPKA Kelas I Medan Gelar Talent Show: Anak Binaan Tampilkan Harapan Baru Cerah Lagi

DAAI TV Medan dan LPKA Kelas I Medan Gelar Talent Show: Anak Binaan Tampilkan Harapan Baru di Balik Tembok Pembinaan

Editor: Aisyah Sumardi
TRIBUN MEDAN
Manager Operasional DAAI TV Medan Tony Honkley, Kepala LPKA Kelas 1 Medan Fauzi Harahap, Wakil Ketua Yayasan Buddha Tzu Chi Medan Sylvia Chuwardi, para mentor Bryan Harefa, Elisabeth Lily, Stefri Zheng, Suranda, dan Ketua Panitia Rinaldi Pulungan, berfoto bersama 14 anak binaan peserta Talent Show DAAI TV- LPKA Kelas 1 Medan, usai acara Talent Show di LPKA Kelas 1 Medan, Sabtu, 22 November 2025. 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Suasana haru dan penuh bangga menyelimuti Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Medan, Sabtu (22/11/2025), ketika DAAI TV Medan bersama Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia melalui Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas I Medan menghadirkan Talent Show 2025, sebuah panggung yang memberi ruang bagi anak-anak binaan untuk menunjukkan bakat dan keberanian mereka setelah menjalani masa pelatihan selama tiga bulan.

ERWGERGRT
Kepala LPKA Kelas 1 Medan Fauzi Harahap, membuka Talent Show, acara ajang kreativitas anak-anak binaan yang diselenggarakan DAAI TV Medan bekerjasama dengan DAAI TV Medan, Sabtu, 22 November 2025.

Acara dihadiri perwakilan Kakanwil Ditjen Pemasyarakatan Sumatera Utara, Kepala Bagian Tata Usaha Umum Bejo, Amd, IP SH MH, Kepala LPKA Kelas I Medan, Fauzi Harahap, relawan Yayasan Budha Tzu Chi yang dipimpin Wakil Ketua Tzu Chi Medan Sylvia Chuwardi, mitra DAAI TV  serta mahasiswa dari Mahkota Trikom Unggul. 

 

Kepala LPKA Kelas I Medan Fauzi Harahap dalam sambutannya menyampaikan bahwa pembinaan anak tidak hanya soal kedisiplinan, tetapi juga upaya memulihkan masa depan mereka. “Saat ini LPKA Kelas 1 Medan mempunyai 198 anak binaan. Anak-anak ini berhak mendapatkan kesempatan kedua. Ketika mereka diberi ruang untuk belajar dan berkembang, mereka mampu menunjukkan hal-hal yang luar biasa. Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada DAAI TV yang sudah peduli dengan masa depan anak-anak kami di LPKA ini,” ujarnya.

THTYJKYUILOI
Peserta Talent Show bidang Melukis, menunjukkan aksinya, Sabtu, 22 November 2025 di LPKA Kelas 1 Medan

Lebih kurang 14 anak binaan LPKA menjadi peserta Talent Show yang terdiri atas pertunjukan kemahiran memasak, meracik kopi (barista), bermain musik dan melukis. Selama tiga bulan, anak-anak LPKA ini telah dilatih sebelumnya oleh para mentor yaitu Bryan Harefa (musik), Stefri Zheng (barista), Elizabeth Lily (memasak), dan Suranda (melukis). Selain membekali anak-anak dengan keterampilan, para mentor juga menanamkan kedisiplinan dan keberanian untuk tampil.

 

Pada Talent Show, hasil kreativitas anak-anak LPKA ini dinilai dan diberi masukan oleh para komentator dari mitra DAAI TV yaitu Timmie Maria Gomar Gama (Senior Marketing Nusanet),  Susanti (Head Marketing Infinity International Logistic),  Andi (Rotary Club), dan  Juliana (LivWell Clinic).

 

Manager Operasional DAAI TV Medan, Tony Honkley, menjelaskan program Talent Show ini lahir dari keyakinan sederhana bahwa setiap anak, tanpa terkecuali, berhak mendapat kesempatan untuk bersinar. “Tembok tidak pernah membatasi potensi mereka. Di balik keterbatasan, justru kreativitas mereka tumbuh lebih kuat,” ujarnya. Ia menambahkan, melalui acara ini, DAAI TV ingin menyampaikan pesan yang jelas kepada para anak binaan bahwa mereka tidak sendiri, mereka dilihat, dan mampu bangkit menjadi versi terbaik diri mereka. 

 

Tony mengungkapkan, sebagai televisi cinta kasih, DAAI TV berkomitmen menghadirkan ruang perkembangan bagi anak binaan, yang kali ini melalui seni, kreativitas, dan ekspresi diri. Setiap penampilan hari itu—dari musik, seni lukis, hingga keterampilan barista dan kuliner—menghadirkan bukan hanya hiburan, tetapi potret perjalanan anak-anak yang sedang berusaha memperbaiki diri. 

 

Acara berlangsung haru ketika anak-anak yang tampil menerima tepuk tangan panjang. Anak-anak LPKA bukan hanya menunjukkan bakat, tetapi juga keberanian untuk kembali bermimpi. Acara Talent Show ini membangkitkan semangat mereka tentang masa depan lebih baik yang terasa semakin mungkin untuk mereka raih.

 

Tony juga menyampaikan terima kasih kepada semua mitra yang membuka jalan bagi terselenggaranya kegiatan ini, terutama kepada Kepala LPKA, Fauzi Harahap, atas dukungan penuh terhadap program pembinaan kreatif tersebut.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    Komentar

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved