Berita Seleb
Fakta-fakta Deddy Corbuzier Digugat Cerai Sabrina, Dulu Pacaran 9 Tahun Sebelum Nikah
Gugatan cerai diajukan Sabrina ke Pengadilan Agama Tigaraksa pada 16 Oktober 2025, setelah mereka menikah pada 2022.
TRIBUN-MEDAN.com - Pasangan Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa resmi menghadapi perceraian.
Gugatan cerai diajukan Sabrina ke Pengadilan Agama Tigaraksa pada 16 Oktober 2025, setelah mereka menikah pada 2022.
Kisah cinta keduanya cukup panjang, bermula dari pacaran selama 9 tahun sejak 2013, sebelum akhirnya menikah di tahun 2022.
Alasan yang mengemuka, perceraian ini bukan karena amarah atau pengkhianatan, melainkan karena keduanya ditakdirkan berkembang ke arah berbeda.
Berikut sejumlah fakta terkini yang sudah dirangkum TribunKaltim.co seputar Deddy Corbuzier digugat cerai, berapa lama deddy dan Sabrina pacaran, hingga penyebab:
1. Gugatan Cerai Diajukan ke Pengadilan Agama Tigaraksa
Sabrina Chairunnisa resmi mengajukan gugatan cerai terhadap Deddy Corbuzier ke PA Tigaraksa pada 16 Oktober 2025.
Hal ini dikonfirmasi oleh Humas PA Tigaraksa, M. Sholahuddin:
"Terdaftar di Pengadilan Agama Tigaraksa pada tanggal 16 Oktober 2025, diajukan oleh SC (Sabrina Chairunnisa)," kata Sholahuddin seperti dikutip Wartakotalive.com.
Proses pendaftaran dilakukan secara elektronik melalui sistem e-Court.
2. Permohonan Perceraian Tidak Dipublikasikan
Pihak pengadilan tidak memberikan rincian lebih lanjut, termasuk nomor perkara, karena permohonan Sabrina untuk tidak dipublikasikan:
“Karena adanya permohonan untuk tidak dipublikasikan, maka kami tidak menyampaikan nomor perkara,” tambah Sholahuddin.
3. Penyebab Perceraian Terungkap Lewat Instagram
Dedy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa mengunggah postingan yang sama di akun Instagram masing-masing.
| SABRINA Buka Suara Alasannya Gugat Cerai Deddy Corbuzier Setelah 3 Tahun Nikah: Kejujuran |
|
|---|
| USAI Hapus Nama Deddy Corbuzier di IG, Kini Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Sejak 16 Oktober |
|
|---|
| KISAH Cinta Deddy Corbuzier dan Sabrina Sebelum Berakhir Gugat Cerai, Pacaran Hampir 10 Tahun |
|
|---|
| AKHIRNYA Erin Mau Cerai dari Andre Taulany, Isi Perjanjian Terbongkar, Singgung Soal Harta Gono Gini |
|
|---|
| BELUM Setahun Cerai, Andrew Andika Nikah Lagi, Pamer Buku Nikah Depan Ka’bah Bareng Violentina |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.