PSMS Medan Kontra Persekat

Starting Line Up PSMS Medan vs Persekat Tegal, Felipe Cadenazzi Berada di Bangku Cadangan 

Dibawah asuhan Kas Hartadi, PSMS Medan akan memanfaatkan laga ini untuk meraih poin penuh.

|
Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN MEDAN/DANIL SIREGAR
PSMS Medan menjamu Garuda Yaksa di Stadion Utama Sumatra Utara, Deliserdang, Sabtu (30/8/2025). PSMS Medan liburkan seluruh pemain selama dua hari,setelah latihan intensif sebulan penuh. 

TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN- PSMS Medan akan menghadapi Persekat Tegal dalam laga pembuka Pegadaian Championship musim 2025/2026 di Stadion Utama Sumatra Utara, Jumat (12/9/2025) malam.

Laga ini menjadi pertandingan pembuka kompetisi musim ini. 

Pada laga ini, PSMS Medan yang tampil dihadapan publik pendukungnya sendiri akan mengenakan jersey kebanggaan Hijau-Hijau-Hijau. 

Dibawah asuhan Kas Hartadi, PSMS Medan akan memanfaatkan laga ini untuk meraih poin penuh.

Apalagi, poin ini sangat penting untuk nasib PSMS Medan dalam mengarungi Pegadaian Championship yang akan menggunakan sistem kompetisi penuh. 

Oleh sebab itu, Kas Hartadi pun tak ingin menyia-nyiakan pertandingan ini. Kas menurunkan kekuatan penuh. 

Dalam laga ini, Kas akan menurunkan skuat utamanya, meskipun sang striker asing Felipe Cadenazzi berada di bench cadangan. 

Berikut daftar pemain starting ling up PSMS Medan dalam duel ini. 

Fakhrurrazi, Saddam, Barata, Nazar, Maring, Zikri, Reyki, Kim Jeung Ho Rudiyana, Syarif,dan Hidayat. 

Sementara dibench cadangan akan diisi Gunandi, Rifai, Marhaen, Qadri, Vivi Asrizal, Arif Setiawan, Fahrezi, Lastori, Moch Jody, Budhiar, Gozhali, dan Cadenazzi. 

Sementara itu, disisi Persekat Tegal yang datang dengan motivasi besar untuk mencuri poin akan menurunkan skuat utamanya. 

I Putu Gede sebagai nahkoda Persekat Tegal akan memanfaatkan laga ini untuk meraih poin pertama di musim ini. 

Berikut 11 pemain pertama Persekat Tegal dalam duel ini. Dimas Fani, Taufiq, Santos, Marcus, Samsudin, Maulana, Ali, Iqbal, Rano, Barbosa, dan Joko Susilo. 

Kemudian di bench cadangan akan diisi pemainPrasetiyo, Mukhlis, Rendika, Yusuf, Kevy, Riki, Hasan Husain, Mandosir, Faisal, dan  Wiraja. 

Suasana di Stadion Utama Sumatra Utara jelang laga PSMS Medan kontra Persekat Tegal, pada Jumat (12/9/2025) sore.
Suasana di Stadion Utama Sumatra Utara jelang laga PSMS Medan kontra Persekat Tegal, pada Jumat (12/9/2025) sore. (TRIBUN MEDAN/APRIANTO TAMBUNAN)

Suasana terkini Stadion Utama Sumatra Utara jelang laga PSMS Medan kontra Persekat Tegal, pada Jumat (12/9/2025) sore.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved