Kualifikasi Piala Dunia 2026
Link Live Streaming Arab Saudi vs Indonesia, Jelang Laga Calvin Verdonk dan 5 Pemain Dicoret
Duel Arab Saudi vs Indonesia digelar Rabu malam atau Kamis (9/10/2025) dini hari WIB. Laga Arab Saudi vs Indonesia disiarkan langsung Live RCTI.
Di atas kertas, Timnas Arab Saudi jelas tim yang lebih diunggulkan daripada Timnas Indonesia.
Selain berstatus sebagai tuan rumah, mereka saat ini menempati peringkat ke-59 dunia dalam ranking FIFA.
Sedangkan Timnas Indonesia berada di peringkat ke-119 dunia.
Meski demikian, menjelang bentrokan melawan Arab Saudi, pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert menegaskan bahwa pasukannya tidak takut menghadapi The Green Falcons.
"Saya tidak takut. Karena jika takut, Anda menunjukkan kelemahan," ucap Patrick Kluivert saat konferensi pers jelang laga melawan Arab Saudi, Selasa (7/10/2025).
"Tentu saja, kita perlu percaya diri dan menghormati lawan."
"Tetapi jika Anda menunjukkan rasa takut dan kelemahan, hal itu justru memberi lawan kekuatan."
Kluivert menyadari bahwa kehadiran suporter Arab Saudi dapat menimbulkan tekanan bagi timnya.
Baca juga: Sosok Komjen Dwiyono Jejak Kariernya, 10 Lulusan Akpol 1994 Jadi Kapolda, 2 Perwira Pecah Bintang 3
Namun, juru taktik asal Belanda tersebut berharap skuad Garuda tetap bisa fokus bermain sepanjang pertandingan.
"Kita tahu betapa kuatnya Arab Saudi," tambah Patrick Kluivert.
"Terutama mereka bermain di kandang sendiri dengan semua penonton bersama mereka."
"Jadi kami perlu fokus, pola pikir adalah hal terpenting. Tetap tenang dalam segala situasi."
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia melawan Arab Saudi
Kiper: Maarten Paes
Belakang: Yakob Sayuri, Kevin Diks, Jay Idzes, Dean James
Gelandang: Joey Pelupessy, Calvin Verdonk, Ricky Kambuaya
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.