Lima Warga Silimakuta Dirujuk ke RS Efarina
Sebanyak lima warga Silimakuta dirujuk ke Rumah Sakit Efarina di Berastagi.

TRIBUN-MEDAN.com, SIMALUNGUN - Sebanyak lima warga Silimakuta dirujuk ke Rumah Sakit Efarina di Berastagi. Warga yang dirujuk adalah mereka yang mengidap penyakit dalam kategori penyakit berat mulai dari diabetes, tumor, kelainan tulang, hingga benjolan di bagian tangan. Perujukan ini dilakukan Bupati Simalungun, JR Saragih saat berkunjung ke Nagori Bangun Saribu, kecamatan Silimakuta.
"Semua masyarakat yang memiliki penyakit dalam tahapan serius harus dirujuk. Semua biaya perawatan serta pengobatan ditanggung Pemerintahan Kabupaten Simalungun sehingga masyarakat tak lagi dipusingkan soal biaya," kata Bupati Simalungun JR Saragih di Nagori Bangun Saribu, Kecamatan Silimakuta, Kamis (13/7).
Baca: GPDI Resmi Dukung JR Saragih
Baca: Partai Demokrat Buka Peluang Usung JR Saragih pada Pilgub
Dikatakannya, masyarakat yang ada di Simalungun harus memiliki jiwa dan raga yang sehat, maka dengan demikian pertumbuhan ekonomi bisa dilakukan oleh masyarakat.
"Jika masyarakat mengalami sakit maka mereka tidak bisa beraktivitas, pergerakan ekonomi di masyarakat akan tidak berjalan dengan baik. Oleh karenanya, kami mengimbau kepada masyarakat agar memanfaatkan pelayanan masyarakat ini sehingga kemudahan masyarakat bisa terpenuhi," lanjutnya.
Kepala Puskesmas Saribu Dolok dr. Rotua Telaumbanua mengatakan masyarakat yang datang memiliki keluhan penyakit bermacam-macam, namun bagi mereka yang mengidap penyakit yang serius barulah dirujuk.
Dikatakannya, dalam melakukan pengobatan maka masyarakat tidak perlu khawatir karena sudah dimudahkan dengan adanya kartu BPJS.(*)
*******
BACA BERITA-BERITA POPULER BERIKUT INI
-
JR Saragih Terancam Dipanggil Paksa, tak Kunjung Datangi Penyidik Kejati Sumut
-
Kejati Belum Bisa Limpahkan Perkara Pemalsuan Dokumen JR Saragih ke Pengadilan, Ini Penyebabnya
-
Kejati Bisa Saja Kembalikan Berkas Perkara JR Saragih ke Gakkumdu Jika Ini Terjadi
-
Bawaslu Akan Selidiki Video Viral Dukungan JR Saragih ke Pasangan Djarot-Sihar
-
Dapat Dukungan dari JR Saragih, Begini Video Balasan dari Djarot