News Video

BOM DI SIBOLGA, Brigjen Dedi Prasetyo: Masih Ada Bom yang Bahayakan Petugas

Teror Bom Sibolga Polisi Amankan 30Kg Bahan Peledak, Karopenmas Mabes Polri Masyarakat Harus Tenang

Tribun Medan
Karopenmas Mabes Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo di Kota Medan, Rabu (13/3/2019) 

TRIBUN-MEDAN.COM - Polisi masih melakukan penyelidikan pasca-ledakan di Jalan Cendrawasih, Kecamatan Sibolga Sambas, Kota Sibolga, Rabu (13/3/2019).

Dinihari tadi, istri terduga pelaku nekat meledakkan diri bersama anaknya setelah upaya negosiasi gagal.

Petugas Densus 88 dan personel dari Polda Sumut dikabarkan telah mengamankan bahan peledak seberat 30 kg.

Temuan polisi ini sama dengan bahan peledak yang disita di Lampung, belum lama ini.

“Di Sibolga ada yang sudah terakit atau pun belum terakit,” ujar Karopenmas Mabes Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo di Kota Medan.

Video pernyataan Brigjen Pol Dedi Prasetyo;

Ayo subscribe channel YouTube Tribun MedanTV

Presiden Jokowi Dipastikan Tetap Berkunjung ke Sibolga Pascaledakan Bom Milik Teroris Abu Hamzah

Istri Terduga Teroris Ledakkan Diri Bersama 3 Anaknya, Polisi Belum Berani Masuk Rumah

Bom itu dirakit dari potasium, pipa paralon, paku, mur dan baut.

Biasa disebut dengan bom lontong dengan daya ledak tergolong besar.

“Sasarannya aparat keamanan. Sama sekali tidak ada kaitannya dengan pemilu,” sambungnya.

KAPOLRI TITO KARNAVIAN - FAKTA TERBARU BOM DI SIBOLGA, Kapolri Ungkap tak Terkait Kunjungan Jokowi

UPDATE BOM MELEDAK di Sibolga, 2 Ledakan Gemparkan Warga, Kapolres: Silakan Bubar, Menjauh!

3 pelaku yang ditangkap kepolisian masih terkait dalam jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD) yang berafiliasi dengan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS).

Polisi sudah menjejaki jaringan ini sejak 20 tahun silam.

“Masyarakat kita harus tetap tenang. Percayakan pada aparat keamanan,” Ucap Brigjen Pol Dedi Prasetyo.

Hingga saat ini tim belum bisa masuk ke lokasi, sebab masih ada bom aktif yang tersisa.

(cr23/tribun-medan.com)

TONTON VIDEO LAINNYA;

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved