Viral Medsos

Anggi Petugas SPBU yang Dipukuli Oknum TNI Ternyata Anak Tentara Juga, Ini Kronologi dan Videonya

"Ya namanya dipukul gitu ya keluarganya tidak terima makanya dilaporkan. Dia itu (Anggi) anak TNI juga"

Tribun Medan
Kolase Oknum TNI Pukul Petugas SPBU 

Video tersebut sudah dibagikan oleh 12.476 pengguna Facebook dan 464 komentar.

Lian Juntac juga turut mengungah sebuah kartu anggota TNI yang melakukan pemukulan tersebut.

Dalam kartu anggota tersebut, nama oknum TNI tersebut bernama Kopda Dodi Samudra Efendi.

Bertugas di Kodim 0212/Tapanuli Selatan.

"TOLONG VIRALKAN... DETIK DETIK OKNUM TNI TENDANG KARYAWAN SPBU... APAKAH TNI DI AJARKAN SEPERTI INI... BUAT MALU NKRI...LOKASI KEJADIAN : SPBU TANJUNG MORAWA MEDAN," tulis Lian Juntac dalam unggahannya.

Dalam video tersebut tampak seorang pria naik sepeda motor bernomor polisi khas TNI, datang ke SPBU.

Kemudian petugas SPBU yang bertugas pun meminta sepeda motor tersebut supaya mengisi bensin di tempat khusus sepeda motor.

Istri TNI yang diboceng pun tidak terima dan mendatangi petugas SPBU tersebut.

Sempat terjadi cekcok, dan perempuan tersebut hendak memukul petugas SPBU yang juga perempuan.

 

Kopda Dodi Samudra Efendi
Kopda Dodi Samudra Efendi (Tribun Medan)

Namun petugas SPBU tersebut menghindar dengan meninggalkan perempuan tersebut.

 

Perempuan tersebut pun terlihat marah dan mencoba mengejar, bahkan juga melempar petugas SPBU tersebut.

Pertengkaran kata-kata pun terjadi dalam SPBU tersebut.

"BERMULA KETIKA SEORANG OKNUM TNI DI SURUH ANTRI OLEH PETUGAS SPBU, KARNA TEMPAT PENGISIAN DI JALUR MOBIL,, TIDAK TERIMA DI SURUH ANTRI ISTRINYA TERSEBUT MARAH2," tulis Lian Juntac untuk menjelaskan apa penyebab peristiwa tersebut.

Gambar mungkin berisi: satu orang atau lebih

Tak lama kemudian, dalam video, oknum TNI tersebut tiba-tiba bereaksi dengan menerjang petugas SPBU wanita tersebut dengan kakinya, hingga terjungkal.

Petugas SPBU tersebut mencoba melawan sekuat tenaga, namun dia tetap dihajar si oknum TNI.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved