Bocah Digigit Anjing Pitbull

Anjing Pitbull yang Gigit Mishael Hingga Wajahnya Terluka Parah Kini Dikurung dalam Kandang

Seekor anjing Pitbull milik keluarga menggigit bocah berusia 8 tahun warga Kelurahan Tanjung Mulia, Kecamatan Medan Deli

Penulis: M.Andimaz Kahfi |
Istimewa
Kondisi korban setelah digigit anjing pitbull saat mendapat perawatan intensif tim medis, Minggu (24/11/2019). 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Seekor anjing Pitbull milik keluarga menggigit bocah berusia 8 tahun warga Kelurahan Tanjung Mulia, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan, Sabtu (23/11/2019).

Bocah cantik yang ceria ini, harus  mengalami penderitaan luar biasa. Pipinya sobek terkelupas parah akibat gigitan anjing Pitbull.

Kondisi Mishael buah hati dari Zefry Tan dan Yenzhou sampai saat ini  masih kritis, usai melewati proses operasi di Rumah Sakit Columbia Asia.

Zefry mengatakan bahwa pascamenggigit Mishael, anjing Pitbull sudah dikurung di dalam kandang.

"Anjingnya sudah dikurung dalam kandang," kata Zefry, Senin (25/11/2019).

Terkait kronologis pasti penyerangan anjing Pitbull terhadap Mishael, Zefry tidak mengetahui secara pasti.

Dia mengaku saat kejadian sedang berada di jalan bekerja sebagai driver ojek online.

"Saya enggak tahu kronologis kejadian. Karena sedang bekerja saat kejadian terjadi," tuturnya

Usai kejadian, Zefry sebenarnya sempat bingung mencari biaya operasi. Sebab, dirinya hanya bekerja sebagai driver ojek online (Ojol).

Terlebih istrinya hanya bekerja sebagai penjual pre order (PO) jengkol online.

Jadi ketika ada yang memesan untuk buat jengkol, baru dikerjakan.

Beruntung banyak bantuan datang dari sejumlah relawan untuk membantu meringankan beban biaya perobatan Mishael.

"Puji Tuhan biaya perobatan sudah banyak mendapat bantuan dari orang lain," pungkas Zefry.

(mak/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved