Cerita Seleb

Respons Spontan Billy Syahputra tatkala Diingatkan Amanda Manopo untuk Rajin Beribadah

Artis Amanda Manopo tak ragu mengingatkan sang kekasih, presenter Billy Syahputra untuk menunaikan ibadah salat Jumat.

Instagram/@bilsky16
Billy Syahputra peluk Amanda Manopo 

TRIBUN-MEDAN.com - Artis Amanda Manopo tak ragu mengingatkan sang kekasih, presenter Billy Syahputra untuk menunaikan ibadah salat Jumat.

Aktris yang berlakon peran di sinetron Mermaid in Love itumengungkapkannya tatkala Billy Syahputra menghampirinya di sebuah salon.

Melalui kanal YouTube Billy Syahputra pada Jumat (4/9/2020), Billy Syahputra mulanya melontarkan pertanyaan pada Amanda Manopo.

Presenter Billy Syahputra dan artis Amanda Manopo di kanal YouTube Melaney Ricardo, Kamis (30/7/2020). Billy sampaikan pesan menyentuh dan terimakasihnya untuk sang kekasih, Amanda.
Presenter Billy Syahputra dan artis Amanda Manopo di kanal YouTube Melaney Ricardo, Kamis (30/7/2020). Billy sampaikan pesan menyentuh dan terimakasihnya untuk sang kekasih, Amanda. (Capture YouTube Melaney Ricardo)

Billy Syahputra ingin tahu apa saja yang dilakukan Amanda Manopo selama di salon.

"Sayang kamu di apain saja?" tanya Billy Syahputra.

Mendengar pertanyaan tersebut, Amanda Manopo mengaku mewarnai rambutnya.

"Di-color warna organik," jawab Amanda Manopo.

Billy Syahputra lantas ingin melihat perubahan rambut Amanda Manopo secara dekat.

Tak hanya itu saja, Billy Syahputra juga merasa bahwa hari Jumat yang dijalani dengan penuh berkah.

"Coba lihat dong, ini Jum'at berkah," kata Billy Syahputra.

Amanda Manopo sontak mengingatkan Billy Syahputra untuk salat Jumat.

"Sudah salat ya?" tanya Amanda Manopo.

Billy Syahputra pun mengakui bahwa dirinya sudah menunaikan ibadah salat Jumat.

Selain itu, Billy Syahputra juga spontan memamerkan kegiatan bagi-bagi uang yang ia lakukan sebelum salat Jumat.

"Sudah, tadi aku bagi-bagi orang-orang," kata Billy Syahputra.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved