Hati-hati, Jambret Ini Masih Berkeliaran di Medan, Korbannya Terhempas di Jalanan, Aksinya Terekam
Tak berhenti sampai disitu, dalam postingan selanjutnya Sandy bahkan memosting tangkapan layar wajah pelaku.
Penulis: M.Andimaz Kahfi |
Dalam video terlihat, eksekutor jambret berbadan kurus.
Dia mengenakan celana jeans biru dan kemeja biru muda serta rambutnya pendek.
Saat beraksi pelaku menggunakan masker berwarna hijau yang berada di bawah dagu dengan menggigit rokok berwarna putih.
Eksekutor jambret tidak menggunakan helm.
Sedangkan pelaku yang bertindak sebagai joki membawa sepeda motor, tampak menggunakan helm hitam.
Mengenakan celana jeans biru dan kaos tangan panjang warna hijau hitam.
Sang Joki tampak fokus mengendarai sepeda motor matik berwarna hitam dengan list merah.
Drummer Pas Band Ikut Posting Video Pelaku Jambret
Video ini bahkan di posting oleh Sandy drummer dari Pas Band.
Hingga kini, video itu sudah ditonton 17.089 orang dengan beragam komentar.
Sandy menuliskan caption agar berhati-hati dan jangan berpenampilan mencolok saat melintas di jalan umum.
"Yang sepedaan hati-hati games jangan pakai tas selempang atau yang mencolok dan gampang di jambret.
Dan jangan sepedaan sendiri," tulisnya dalam caption video tersebut.
Tak berhenti sampai disitu, dalam postingan selanjutnya Sandy bahkan memosting tangkapan layar wajah pelaku.
"Pelaku penjambretan langsung top nih. Enjoy bro lagi dikejar polisi," katanya.
