SERTIJAB di Polres Sergai, AKP Bobi Vaski Dimutasi, Gelar Resepsi Nikah tanpa Protokol Kesehatan

Kasat Intel Polres Sergai yang dicopot dari jabatannya karena menggelar resepsi pernikahan mewah

Penulis: Indra Gunawan | Editor: Salomo Tarigan
istimewa
Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Robin Simatupang mengambil sumpah jabatan terhadap Kasat Intel yang baru AKP Luhut Bapit Sihombing Selasa, (13/10/2020). 

T R IBUN-MEDAN.com-

AKP Bobi Vaski Pranata hadir dalam kegiatan serahterima jabatannya (Sertijab) yang dilakukan oleh Polres Serdang Bedagai,Selasa, (13/10/2020).

Kasat Intel Polres Sergai yang dicopot dari jabatannya karena menggelar resepsi pernikahan mewah dan mengabaikan protokol kesehatan itu datang seorang diri tanpa ditemani sang istri yang sudah resmi menjadi bagian dari Bhayangkari.

Kegiatan Sertijab itu dipimpin langsung oleh Kapolres Serdang Bedagai AKBP Robin Simatupang
di aula Patriatama Polres Serdang Bedagai, Selasa (13/10/2020).

Turut hadir dalam upacara serah terima jabatan Waka Polres Sergai Kompol Sofyan, ,Kabag Ops Kompol T. Manurung, Kabag Ren Kompol R. Samosir, Kabag Sumda Kompol E. Tambunan, Para Kasat Polres Sergai, Para Kapolsek jajaran, Perwira dan personil Polres Polres Serdang Bedagai. Saat itu posisi Kasat Intel diserahterimakan kepada AKP Luhut Bapit Sihombing.

Ia sebelumnya adalah Kasat Intelkam Polres Phakpak Barat.

Sementara AKP Bobi Vaski Pranata dimutasi ke Yanma Polda Sumut.

AKBP Robin Simatupang dalam arahannya mengatakan Sertijab ditubuh Polri merupakan hal yang biasa dalam rangka penyegaran dan Promosi Jabatan untuk meningkatkan kinerja.

Dimana pun anggota Polri, harus siap ditempatkan.

“Sertijab hal yang biasa ditubuh Polri untuk itu pejabat baru di Sertijab segera menyesuaikan diri,” kata Robin.

Untuk Bobi, Robin pun mengingatkan agar hal-hal yang baik dan ada didapat selama bertugas di Sergai dapat diterapkan di tempat yang baru.

"Untuk yang buruk agar dibuang jauh-jauh," ucap Robin.

Kepada yang baru dilantik dirinya mengingatkan untuk segera menyesuaikan diri dan secepatnya melakukan pekerjaan sesuai dengan misi/visi Kapolri dan program Kapolda dalam memberantas narkoba, perjudian dan tindak kejahatan lainnya.

Saat diwawancarai Bobi tidak mau berkomentar banyak. " Udah lah bang. Yang jelas banyak ilmu yang didapat di sini. Banyak pengalaman juga,"kata Bobi.

Bobi merupakan Kasat Intel yang tercepat menjabat di Polres Sergai.

Baru lima bulan lalu dirinya memijakkan kaki di Polres Sergai. Resepsi pernikahan yang ia gelar pada 26 September lalu di Rantau Prapat Kabupaten Labuhan Batu sempat viral dimedia sosial.

Selain mewah juga banyak tamu undangan yang mengabaikan protokol kesehatan.

(dra/t r ibun-medan.com).

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved