Tips Dapur Cerdas
Cara Membuat Martabak Terang Bulan Pakai Teflon, Ada Trik Khusus Biar Matang Sempurna
Semua orang, bahkan yang pemula pun pasti bisa sukses kalau mengikuti trik bikin martabak terang bulan pakai teflon ini.
TRIBUN-MEDAN.com - Semua orang, bahkan yang pemula pun pasti bisa sukses kalau mengikuti trik bikin martabak terang bulan pakai teflon ini.
Sekarang lagi trend bikin martabak sendiri di rumah, lo.
Lihat saja deretan orang yang berhasil membuatnya dan mengunggah foto martabak cantik di social media.
Karena itu, Anda juga jadi tertarik untuk membuatnya, kan?
Belum lagi, harga martabak di pasaran tergolong cukup mahal dan menguras kantong.
Kalau bisa bikin sendiri di rumah, tentu saja keluarga bisa makan sepuasnya tanpa bikin kantong bolong.
Tapi, bikin martbaak pakai teflon itu tidak semudah kelihatannya, lo.
Namun bukan berarti Anda harus mundur dalam membuatnya.
Soalnya, SajianSedap sudah merangkum trik pasti jadi bikin martabak terang bulan pakai telfon.
Ini dia 4 kunci utamanya.
1. Gunakan Teflon Tebal
Supaya martabak sempurna hasilnya, kita harus menggunakan telfon yang cukup tebal.
Makin tebal, makin baik hasilnya.
Kenapa? Karena martabak jadi cepat gosong kalau wajannya tipis.
Jadi, wajan tipis pun sebenarnya bisa dipakai, tapi kita harus pintar memainkan api.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/tips-pasti-jadi-bikin-martabak-cuma-pakai-teflon.jpg)