Resmi Mempersunting Citra Monica Hari Ini, Ifan Seventeen Ungkap Alasan Pilih Tanggal Pernikahan
Perasaan tegang ini kata Ifan baginya pernikahan adalah salah satu momen dalam hidupnya yang tidak bisa ia lupakan.
Penulis: Septrina Ayu Simanjorang | Editor: Septrina Ayu Simanjorang
TRIBUN-MEDAN.com - Ifan Seventeen resmi mempersunting Citra Monica, Sabtu (29/5/2021).
Keduanya mempersiapkan pernikahan ini selama tiga bulan.
Ifan mengungkapkan, ia sengaja memilih tanggal ini agar sang anak bisa hadir di pernikahannya.
"Aku menunggu anakku libur. Jadi kebetulan anakku tuh sekolah di sebuah pondok pesantren yang ada di Malang," kata Ifan dikutip tribun-medan.com dari kanal YouTube KH Infotainment.
Karena jadwal libur yang singkat, Ifan harus mencari tanggal yang tepat agar sang anak bisa hadir di pernikahannya.
Baca juga: Artis Ini Akui Ingin Punya Suami Seperti Irwan Mussry, Pernah Diam-diam Taaruf,Tapi Batalkan Niatnya
"Kebetulan abis lebaran itu kan liburnya agak panjang. Jadi kita pilih waktu yang tepat supaya Rania dan Rici bisa ikut," ucap Citra yang duduk di sebelahnya.
Terkait mas kawin, Ifan mengatakan ia memberikan emas, uang dollar, dan perhiasan.
"Sebenarnya enggak ada maksan khusus. Ini sebagai bentuk penghargaan karena mahar itu kan bukan uang beli, tapi cara calon suami menghargai calon istri," kata Ifan.
Bagi Ifan dan Citra ini bukan pernikahan kali pertama, namun perasaan tegang itu tetap ada.
"Aku pikir tadi aku bisa santai, ternyata begitu lihat set nya, ternyata enggak bisa. Masih sangat sangat tegang," katanya
Baca juga: Sebelum Meninggal, Ayah Rizki DA Berikan Pesan Terkait Nadya Mustika
Perasaan tegang ini kata Ifan baginya pernikahan adalah salah satu momen dalam hidupnya yang tidak bisa ia lupakan.
Citra merasa bersyukur bisa menikahi vokalis band itu.
"Karena aku memang sudah merasa nyaman, sudah cocok, dan memang kita sudah kenal lama. Jadi aku yakin untuk memantapkan diri," katanya.
Ifan dan Citra sudah berkenalan sejak masih duduk dibangku SMA.
"Sebenarnya kita enggak nyangka juga sih," ungkap Citra.
