Berita Seleb
Chika Diperiksa Besok, Kasus Pengeroyokan Libatkan Putra Siregar & Rico Valentino Dipengaruhi Miras
Polisi mengungkap bahwa kasus pengeroyokan yang melibatkan Putra Siregar dan artis Rico Valentino terjadi lantaran ada yang dipengaruhi minuman keras.
Pemanggilan Chika sebagai saksi pun akan secepatnya dilakukan.
"Iya benar (Chandrika Chika berada di TKP)," ungkap AKBP Ridwan Soplanit di Polres Metro Jakarta Selatan dikutip dari TribunSeleb, Rabu (20/4/2022).
Ridwan pun menyebutkan pemanggilan terhadap Chika akan dilakukan pada akhir pekan ini.
"Soal Chika, ada pemanggilan untuk dimintai keterangan di akhir minggu ini, terkait dengan peristiwa yang saat itu Chika sendiri ada di TKP," lanjutnya.
Namun hingga saat ini belum ada pernyataan pasti dari Chika soal kasus pengeroyokan tersebut.
(*/tribun-medan.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kasus Pengeroyokan yang Jerat Putra Siregar dan Rico Valentino Dipengaruhi Miras, Siapa yang Mabuk?
