Berita Seleb
Intip Kedekatan Sabrina Chairunnisa dengan Azka Corbuzier anak Tirinya, Sempat Bikin Kalina Cemburu
Sempat Bikin Kalina Octaranny Cemburu hingga Curcol di Instagram, Intip Potret Kedekatan Sabrina Chairunnisa dengan Azka Corbuzier Anak Tirinya.
TRIBUN-MEDAN.COM - Sempat cukup lama berpacaran, akhirnya Deddy Corbuzier resmi menikah dengan Sabrina Chairunnisa pada Senin (6/6/2022).
Dilansir dari Instagram @sabrinachairunnisa_ pada Selasa (7/6/2022), Sabrina mengunggah momen pernikahannya dengan Deddy Corbuzier dalam sebuah video pendek.
Deddy yang sudah menjadi seorang muslim pun menikahi Sabrina secara Islam.
Sebelum akhirnya menikah, Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa memang sudah berpacaran selama bertahun-tahun.
Sejak sebelum menikah pun Sabrina sudah memiliki hubungan yang dekat dengan putra Deddy, Azka Corbuzier.
Bahkan kedekatan Azka dengan Sabrina sempat membuat Kalina Octaranny cemburu dan mengungkapkan unek-uneknya di media sosial.
Baca juga: Hidup Enak Dinikahi Irwan Mussry, Maia Estianty Senang Dapat Kesempatan Nonton Balapan Internasional
Sabrina menghadiri momen kelulusan sabuk hitam kick boxing Azka
Pasalnya, saat Kalina menjalin hubungan dengan Vicky Prasetyo hingga menikah, Azka justru ngambek hingga berhenti mengikuti akun Instagram sang ibu.
Berikut potret-potret kedekatan Sabrina Chairunnisa dan Azka Corbuzier seperti dikutip dari akun Instagram @sabrinachairunnisa_ pada Selasa (7/6/2022).
1. Sama seperti Azka dan Deddy Corbuzier, Sabrina juga senang nge-gym.
Mereka bertiga pun tak jarang nge-gym bersama seperti dalam potret ini.
2. Meski Sabrina jauh lebih muda daripada sang ayah, Azka terlihat bersedia menerima Sabrina dengan baik.
Bahkan Azka pun tak segan memamerkan kedekatannya dengan Sabrina.
Sabrina tampil seragam dengan pakaian serba hitam bersama Azka dan Deddy
3. Bukan cuma nge-gym bareng, Sabrina juga sering liburan bersama Azka dan Deddy Corbuzier, lho.
Mereka pun terlihat santai berekspresi tanpa harus jaga imej.
4. Walaupun saat itu belum resmi menikah dengan Deddy, Sabrina tetap bersedia menghadiri momen-momen penting untuk Azka.
