MotoGP 2022
Kabar Baik dari Marquez, Manajer Repsol Honda Senang Jika Kembali Balapan MotoGP Lebih Cepat
Puig membuka harapan Marquez bisa mengaspal pada bulan September atau sebelum musim MotoGP 2022 berakhir.
TRIBUN-MEDAN.com - Kabar baik datang dari pebalap Repsol Honda, Marc Marquez yang dikabarkan bisa cepat pulih dan kembali mengaspal.
Sosok andalan Marc Marquez dikabarkan bakal kembali lebih cepat dari waktu yang diperkirakan sebelumnya oleh tim medis.
Manajer Repsol Honda, Alberto Puig, mengaku senang jika Marc Marquez memungkinkan untuk kembali menjajal RC213V setelah musim panas.
Puig membuka harapan Marquez bisa mengaspal pada bulan September atau sebelum musim MotoGP 2022 berakhir.
Itu berarti lebih cepat daripada perkiraan dokter yang menyebutkan Marquez membutuhkan waktu enam bulan untuk pemulihan setelah operasi.
Baca juga: NBA Draft 2022 - Berikut Deretan 3 Pemain Non-Amerika Serikat yang Potensial di Bursa Transfer
Bukan untuk langsung membalap, kehadiran Marquez di paddock diharapkan mampu membantu para teknisi untuk mengembangkan purwarupa si kuda besi tim berlogo sayap tunggal tersebut.
Tak bisa dipungkiri bahwa tidak adanya Marquez membuat Honda kini kelimpungan dan masih betah menempati urutan paling buncit dalam klasemen konstruktor terbaik di MotoGP musim ini.
Pol Espargaro dan kawan-kawan tampaknya juga tak mampu berbuat banyak untuk mengembangkan motor yang dikenal sangat sulit untuk ditaklukkan.
Padahal, Honda telah mengubah filosofi mereka dalam pengembangan motor dengan menyesuaikan akomodasi gaya balap selain Marquez.
Baca juga: MotoGP - Performa Honda Lagi Jeblok, Marc Marquez Belum Ada Podium, Pol Espargaro Redup
Namun, kesulitan yang dialami pebalap Honda saat ini membuktikan bahwa pengembangan motor tak banyak bekerja sejak absennya Marquez.
Akan tetapi, Repsol Honda juga tak akan memaksakan Marquez dan menunggu sampai mendapatkan persetujuan dari dokter.
“Jika memungkinkan, alangkah baiknya jika dia bisa menguji motornya setelah musim panas, di akhir tahun," kata Puig dilansir dari Corsedimoto.
"Ini akan menjadi sempurna, terutama untuk teknisi kami, sehingga mereka mengerti jalan mana yang harus ditempuh," ujar Puig.
"Prioritasnya adalah pemulihan lengan sepenuhnya, tidak ada keraguan tentang hal itu, dan ini adalah bagaimana kami akan melanjutkan," tutur Puig.
Baca juga: KABAR Terbaru Marc Marquez, Baby Alien Kemungkinan Mengaspal di MotoGP Paling Lambat Oktober
Dengan demikian, Honda ternyata tetap saja masih terlalu mengandalkan Marquez untuk mengembangkan motor.
