Berita Seleb
Sudah Sepakat Cerai, Sule Janji Beri Uang Bulanan Segini Untuk Adzam, Nathalie Holscher Enggan Rujuk
Lebih lanjut, Nathalie Holscher pun mengungkap isi perjanjiannya dengan Sule sebelum sepakat untuk bercerai.
"Akang bilang 'nanti kalau kamu udah ngurusin semuanya, langsung aja ke lawyer aku'. (sebelum keluar dari rumah, Nathalie bilang ke Sule) 'Aku mau keluar'," ungkap Nathalie Holscher dilansir dari Youtube Uya Kuya TV, Sabtu (9/7/2022) via TribunnewsBogor.com.
"Tidak ditahan ?" tanya Uya Kuya.
"Enggak. Ya sudah katanya (kata Sule)," pungkas Nathalie Holscher.
Baca juga: Tak Banyak yang Tahu, Masa Lalu Nathalie Holscher Terungkap, Sempat Lakoni Pekerjaan Ini di PRJ
Menyayangkan keputusan Nathalie Holscher untuk bercerai, Uya Kuya sedih.
Ia lantas bertanya apakah Nathalie Holscher bersedia rujuk jika Sule meminta maaf.
Ditegaskan Nathalie Holscher, bahwa keputusannya untuk cerai dari Sule sudah bulat.
"Kalau misalnya Kang Sule datang lagi ke kamu 'oke kita perbaiki, jalani lagi'. Masih ada kesempatan itu atau enggak ?" tanya Uya Kuya.
"Enggak," imbuh Nathalie Holscher.
"Ini tidak ada orang ketiga kan ?" tanya Uya Kuya.
"Enggak ada," ujar Nathalie Holscher.
Baca juga: Jatuh Bangun Putri Delina Berusaha Agar Rumah Tangga Sule Utuh, Sampai Rela Lakukan Ini ke Nathalie
"Lu enggak ada orang lain kan ?" tanya Uya Kuya lagi.
"Enggak," jawab Nathalie Holscher.
"Walaupun Kang Sule minta maaf ?" tanya Uya Kuya.
"Enggak apa-apa minta maaf, aku kan juga pasti ada banyak banget salah. Aku juga minta maaf," ucap Nathalie Holscher seraya menangis.
Baca juga: Podcastnya Dituduh Pemicu Masalah Keluarga Sule, Maia Estianty Minta Maaf ke Suami Nathalie Holscher
