Breaking News

Polres Samosir

Tanggulangi Karhutla Berkelanjuntan, Kabag Ops Polres Samosir Populerkan Aplikasi Lancang Kuning 

Kabagops Polres Samosir Kompol Lengkap Suherman Siregar SH memimpin sosialisasi operator aplikasi "Lancang Kuning" di Mapolres Samosir, Kamis

Editor: Arjuna Bakkara
ISTIMEWA
Kabagops Polres Samosir Kompol Lengkap Suherman Siregar SH memimpin sosialisasi operator aplikasi "Lancang Kuning" di Mapolres Samosir, Kamis (18/8/2022). 

TRIBUN-MEDAN.COM, SAMOSIR -Menindaklanjuti perintah Kapolda Sumut dan Kapolres Samosir, Kabagops Polres Samosir Kompol Lengkap Suherman Siregar SH langsung memimpin sosialisasi operator aplikasi "Lancang Kuning" di Mapolres Samosir, Kamis (18/8/2022).

Kabag Ops meyampaikan, lancang kuning ini merupakan salah satu vendor aplikasi milik Polri yang diprakrasai oleh Polda Riau pada masa waktu maraknya Karhutla.

"Saat ini aplikasi tersebut jadi aplikasi vendor utama untuk kegiatan menyeluruh seluruh Polda Se-Indonesia,"ujar Kabag Ops Polres Samosir.

Kabagops dalam melakukan sosialisasi menurunkan personilnya, Anastasia sigiro berikut Operator pelatihan Bripda Nicho Saragih. pelaksanaan pelatihan aplikasi lancang Kuning dihadiri oleh tiap tiap perwakilan Operator Bag Sat, Min dan Polsek ,yang mana berjumlah peserta sosialisasi dan pelatihan 17 Personil.

Dalam pelatihan Kabag Ops Polres Samosir "Agar masing masing perwakilan Operator Bag/Sat/Min dan Polsek harus Bertanggungjawab dan ikhlas dalam Penggunaan aplikasi lancang Kuning".

Kabagops Polres Samosir Kompol Lengkap Suherman Siregar SH memimpin sosialisasi operator aplikasi
Kabagops Polres Samosir Kompol Lengkap Suherman Siregar SH memimpin sosialisasi operator aplikasi "Lancang Kuning" di Mapolres Samosir, Kamis (18/8/2022). (ISTIMEWA)

"Memastikan rekan rekan disetiap Bag/Sat/min dan Polsek yang sblmnya sudah terlanjur mendaftar sebagai relawan di aplikasi lancang Kuning agar me log out dan mengkonfirmasi kepada operator lancang Kuning Polres Samosir". Pintanya kepada operator operator yang mengikuti pelatihan

"Jika ada perintah tugas di aplikasi lancang Kuninglancang agar semua personil pengguna aplikasi lancang Kuning menerima tugas, mendokumentasikan dan melaksanakan tugas yang diperintahkan".

"Kita lakukan ini,untuk menunjang tugas tugas kita kedepan,karena saat ini tugas kepolisian berbasis teknologi digital dan siber,jadi kita harus cepat beradaptasi mengikuti perkembangan technology apalagi dengan kasus kasus menonjol,seperti karhutla kemarin,"tegasnya.

Didapati tujuan Sosialisasi penggunaan aplikasi lancang Kuning ini agar para operator dapat memahami cara penggunaan Aplikasi lancang Kuning yang mana aplikasi ini dapat membantu personil dalam pelaksanaan tugas setiap hari. (Jun-tribun-medan.com).

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved