Anggota OKP Aniaya Wanita

INI Anggota OKP yang Beraninya Cuma Sama Wanita, Ditangkap Setelah Aniaya Mantan Pacar

Angga Rizky Pramadana, anggota OKP yang aniaya mantan pacar akhirnya ditangkap polisi

Penulis: Anugrah Nasution | Editor: Array A Argus
HO
Angga Rizky Pramadana, anggota OKP yang aniaya mantan pacar hingga opname 

TRIBUN-MEDAN.COM,SERGAI- Angga Rizky Pramadana, lelaki anggota OKP yang aniaya mantan pacar akhirnya diringkus polisi.

Menurut informasi, lelaki yang badannya besar dan beraninya cuma sama wanita ini diringkus setelah aniaya mantan pacar beberapa hari lalu.

Saat ini, anggota OKP yang aniaya mantan pacar itu sudah dijebloskan ke sel Polsek Perbaungan. 

Baca juga: 7 Preman yang Bakar Cafe Duku Indah Anggota OKP di Kota Binjai

"Setelah dilakukan penyelidikan dan penyidikan dengan melakukan pemeriksaan terhadap korban Ogie Fadani, pada hari Jumat tanggal 14 Oktober tim Unit Reskrim Polsek Perbaungan berhasil mengamankan tersangka Angga Rizki Pramadana," kata Kasat Reskrim Polres Sergai, AKP Yoga Mahendra, Minggu (16/10/2022). 

Kepada polisi, anggota OKP ini mengaku kesal dan sakit hati terhadap korban yang tak lain adalah mantan kekasihnya. 

"Terlapor merasa tidak senang dan sakit hati kepada korban karena tidak rela diputuskan," kata Yoga. 

Baca juga: Seminggu Lebih Bekerja, 45 Bangunan Liar Milik OKP, Ormas dan Parpol Dirobohkan Tim Gabungan Pemko

Dari keterangan korban, pelaku melakukan penganiaya terhadap dirinya dengan cara memukul dan mebenturkan kepala korban ke tembok. 

"Terlapor menarik jaket pelapor hingga robek, mendorong sampai jatuh ke kursi, memegang pergelangan tangan kanan sambil meremas dan memelintir lalu menghantukkan kepala pelapor ke dinding dan diseret sampai ke ruko sebelah," tutur Yoga. 

Baca juga: Tiga Pecahan Botol Diamankan Setelah Tawuran, Senjata Tajam Disita dari Pos OKP

Dalam rekaman CCTV di lokasi kejadian, atau di konter HP yang ada di Kecamatan Perbaungan, pelaku tampak menganiaya korbannya Ogie Padani (26) sedemikian rupa.

Akibatnya, korban sempat menjalani opname di rumah sakit.(cr17/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved