Berita Viral
BAYI Baru Lahir yang Diselamatkan di Reruntuhan Gempa Suriah Diberi Nama Aya: Tanda dari Tuhan
Seorang bayi perempuan Suriah yang diselamatkan dari puing-puing bangunan gempa Suriah pada Senin (6/2/2023) diberi nama Aya.
TRIBUN-MEDAN.com - Bayi perempuan di Suriah yang berhasil diselamatkan dari puing-puing bangunan gempa Suriah pada Senin (6/2/2023) diberi nama Aya.
Dalam bahasa Arab, Aya memiliki arti tanda dari Tuhan.
Ibu bayi Aya meninggal setelah melahirkan di bawah reruntuhan rumah mereka di Jenderis.
Orang tua bayi Aya dan semua saudara kandungnya dinyatakan tewas.
Paman buyutnya, Salah Al Badran akan merawat Aya begitu keluar dari rumah sakit.
Namun, rumah dari paman buyut Aya di kota Jenderis, Suriah barat laut sudah hancur.
Dia dan keluarganya berhasil melarikan diri dari gedung satu lantai.
Sekarang dia dan seisi rumahnya yang terdiri dari 11 orang tinggal di tenda, papar laporan Associated Press.
"Setelah gempa, tidak ada yang bisa tinggal di rumah atau bangunannya," paparnya melalui pesan suara.
"Hanya 10 persen bangunan di sini yang aman untuk ditinggali dan sisanya tidak layak huni," imbuhnya.
Bayi baru lahir yang ditemukan masih terikat tali pusar ke ibunya dan ditarik hidup-hidup dari puing-puing sebuah rumah di Suriah utara setelah gempa mematikan, menerima perawatan medis di sebuah klinik di Afrin, pada 7 Februari 2023. - Bayi perempuan Suriah yang ibunya meninggal usai melahirkannya di bawah reruntuhan rumah mereka selama diberi nama Aya, artinya tanda dari Tuhan.(Photo by Rami al SAYED / AFP) (AFP/RAMI AL SAYED)
Ditemukan 10 jam pascagempa
Tim SAR menggali apartemen lima lantai tempat tinggal orangnyanya.
Bayi yang terbukur di bawah beton itu masih terikat tali pusar dengan ibunya, Afraa Abu Hadiya, yang meninggal bersama suami dan empat anak lainnya.
Segera setelah ditemukan, bayi itu dilarikan ke rumah sakit di kota terdekat Afrin.
Dikutip Guardian, tim SAR di Jendaris menemukan bayi Aya pada Senin (6/2/2023) sore, lebih dari 10 jam pascagempa melanda.
| SOSOK Farida Purba, ASN Ngaku Dipungli Hingga Diatensi Prabowo Dibereskan Bobby Nasution |
|
|---|
| POLISI Propam yang Bunuh Dosen Erni Berkelit saat Diperiksa, Berusaha Hilangkan Jejak |
|
|---|
| FAKTA Seorang Musafir Arjuna Tamaraya Dikeroyok hingga Tewas, Pihak Masjid Bantah Terlibat |
|
|---|
| Sosok Briptu Abraham, Polisi Gugur Dibunuh Pria Mabuk, Ini Kronologinya |
|
|---|
| Sosok Erni Yuniati Dosen Tolak Cinta Bripda Waldi, Dihabisi Pelaku Terekam Masuk Rumah Pakai Wig |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.