Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023
Hasil Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023: Chico Menang, Buka Jalan Indonesia Ungguli Korsel
Pebulu tangkis tunggal putra, Chico Aura Dwi Wardoyo, berhasil membawa Indonesia unggul atas Korea Selatan pada perempat final Kejuaraan Beregu Campu
Chico segera mengubah taktik, sisi forehand Lee Yun-gyu menjadi incarannya dan itu berhasil hingga membuat Lee membuat banyak kesalahan sendiri.
Chico menyamakan berhasil kedudukan 14 sama sebelum berbalik unggul 15-14.
Netting silang diikuti smes tajam ke area badan yang mencapai 416 km/jam berhasil membuat Chico memperbesar jarak menjadi 17-15.
Memasuki poin-poin krusial, Chico berhasil tampil lebih sabar dan mengurangi kesalahan sendiri. Sementara Lee yang mulai banyak membuat kesalahan.
Chico berhasil mengamankan gim pertama dengan skor 21-17.
Pada gim kedua, Chico tampil lebih agresif dan langsung tancap gas meraih poin demi poin sampai unggul 7-4.
Sayangnya, keunggulan jauh ini kembali membuat Chico lengah.
Beberapa kali ia salah menerka arah bola Lee yang dikira keluar tetapi ternyata masih masuk di area permainan.
Selain itu bola tanggung dari Lee juga terlalu nafsu untuk dieksekusinya dan beberapa kai justru membentur net.
Hal itu membuat poin Chico terkejar. Keunggulan 13-10 pemain Indonesia hilang saat skor imbang 13-13. Sejak itu kedua pemain saling kejar-mengejar angka.
Tertahan di angka 13 cukup lama dan kdudukan skor yang kembali ketat sempat membuat Chico dalam keadaaan berbalik ditekan.
Beruntung pancingan ke arah deep backhand corner membuat lawan lengah dan memberikan Chico peluang untuk menyerang dengan mudah.
Chico berhasil unggul 16-14 sampai meraih match point 20-16.
Di poin genting ini, juara Indonesia Masters 2022 itu berhasil tampil lebih tenang tetapi tetap tidak mengendurkan tempo hingga akhirnya sukses mengunci kemenangan 21-16.
Kemenangan tunggal putra peringkat 18 dunia itu sekaligus menuntaskan dendam kekalahannya semasa junior dari Lee.
Chico, akan berusia 25 tahun tahun ini, pernah kalah dari pemain yang setahun lebih tua darinya ini pada Korea Open Junior 2015 silam.
Kini rekor head-to-head Chico atas Lee menjadi imbang 1-1.
(*/Tribun-Medan.com)
Artikel ini telah tayang di Bolasport.com
Chico Aura Dwi Wardoyo
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia
Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023
BAMTC 2023
Dubai Exhibition Centre
Hasil Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023
| Kalah 1-3 dari Korsel, Indonesia Tersingkir dari Ajang Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 |
|
|---|
| Hasil Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023: Indonesia Tertinggal 1-2, Fajar/Rian Kalah |
|
|---|
| Hasil Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023: Putri KW Kalah Korsel Samakan Kedudukan 1-1 |
|
|---|
| Jadwal Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023: Indonesia Lawan Korea Selatan Rebut Tiket Semifinal |
|
|---|
| HASIL BAMTC 2023: Indonesia Menang Mudah Atasi Bahrain 5-0, Besok Lawan Thailand |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.