Polres Siantar
Water Cannon Polres Pematangsiantar Bantu Padamkan Kebakaran Ruko di Patuan Nagari
Peristiwa kebakaran melanda sebanyak 4 ruko di Jalan Patuan Nagari, Kelurahan Patuan Anggi, Kecamatan Siantar Utara, Kota Pematangsiantar Kamis
Water Cannon Polres Pematangsiantar Bantu Padamkan Kebakaran Ruko di Patuan Nagari
TRIBUN-MEDAN.com, SIANTAR - Peristiwa kebakaran melanda sebanyak 4 ruko di Jalan Patuan Nagari, Kelurahan Patuan Anggi, Kecamatan Siantar Utara, Kota Pematangsiantar Kamis (30/3/2023) pukul 16.00 WIB.
Untuk membantu memadamkan api, personel Polres Pematangsiantar menurunkan water cannon ke lokasi kebakaran.
"Untuk memastikan padamnya api, water cannon Polres Pematangsiantar dikerahkan membantu memadamkan api," ungkap Kapolres Pematangsiantar AKBP Fernando, Jumat (31/3/2023).
Seperti diketahui, peristiwa kebakaran ini berlangsung saat korban, Leng Kok Tji yang sedang beraktivitas di Toko Besi Jaya miliknya, tiba-tiba mendengar suara ledakan dari ruang belakang toko sampai ke depan toko tempatnya berada.
Selanjutnya api dengan cepat membesar dan menyambar ke toko di sebelahnya, yaitu UD Yeni, Grosir MM dan Willy Ponsel.
Personel SPKT Polres Pematangsiantar yang menerima laporan kebakaran ini langsung menghubungi pihak pemadam kebakaran Pemko Pematangsiantar, Damkar PT STTC, BPBD Kota Pematangsiantar serta pemadam kebakaran Kabupaten Simalungun.
Petugas, sempat kewalahan untuk memadamkan api karena barang-barang yang berada di dalam bangunan UD Toko Besi Jaya terdapat tiner dan cat yang mudah terbakar, sehingga api sulit dipadamkan.
Akhirnya setelah berjibaku beberapa waktu, api di 4 ruko tersebut dapat seluruhnya dipadamkan.
"Saat ini telah dilakukan police line di lokasi kebakaran. Sedangkan untuk korban luka sudah dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perobatan," pungkasnya.
(akb/tribun-medan.com)
Begini Cara Satlantas Polres Pematangsiantar Memberikan Pelayanan untuk Penerbitan SIM |
![]() |
---|
Kasat Binmas Polres Pematangsiantar Imbau Pelajar Jauhi Narkoba |
![]() |
---|
Kapolres Pematangsiantar Hadiri Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Tugu Letda Sujono |
![]() |
---|
Kebakaran di Perumahan Graha Asido IV, Satu Orang Tewas |
![]() |
---|
Polres Pematangsiantar Gelar Syukuran HUT Ke-68 Lantas Bhayangkara |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.