Liga Italia
BURSA TRANSFER AC Milan Buka Peluang Lois Openda Jadi Bomber Baru, Ibrahimovic Pergi
Bursa transfer AC Milan terkini. AC milan membenahi tim siap memasuki musim kompetisi Liga Italia 2023/2024.
Lois Openda Siap Saingi Messi
Bursa transfer AC Milan terkini.
AC milan membenahi tim siap memasuki musim kompetisi Liga Italia 2023/2024.
Bomber baru yang tengah dipersiapkan yakni penyerang andalan Lens, Lois Openda.
Sosok calon penyerang baru AC Milan diyakini merupakan bomber yang lebih tajam dari Lionel Messi di Liga Prancis.
AC Milan dipastikan bakal bermain di Liga Champions musim depan.
Meski Liga Italia masih menyisakan satu pekan terakhir, posisi AC Milan di empat besar tidak tergoyahkan.
I Rossoneri mengunci posisi keempat dengan perolehan 67 poin di klasemen, unggul enam angka dari Atalanta, dan tujuh poin dari AS Roma.
Keberhasilan lolos ke Liga Champions 2023-2024 menjadi ketiga kalinya beruntun bagi AC Milan di bawah asuhan Stefano Pioli.
Kendati demikian, bermain di dua ajang mayor musim depan jelas membutuhkan peningkatan skuad bagi AC Milan.
Peraih 19 trofi Liga Italia tersebut memang sukses menembus semifinal Liga Champions 2022-2023.
Baca juga: NASIB Rafael Alun Eks Pejabat Pajak Dimiskinkan, 21 Rumah Kontrakan Disita KPK, Penyewa DIusir?
Namun, Sandro Tonali dkk. harus dikubur impiannya usai disingkirkan oleh rival sekotanya Inter Milan lewat agregat 0-3.
Kegagalan tersebut menjadi refleksi yang berharga bagi I Rossoneri jika mereka benar-benar ingin bersaing di dalam dua kompetisi utama musim depan.
Pelatih tim, Stefano Pioli, sudah memberikan rambu-rambu bagi manajemen jika dirinya ingin mendatangkan pemain berkualitas.
Dikutip BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport, Stefano Pioli menginginkan penguatan untuk sektor penyerang khususnya pada bursa transfer musim panas 2023.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Lois-Openda-kiri-saat-membela-Lens-Klub-Liga-Prancis.jpg)