Berita Sumut
Begal di Jalan Megawati Kian Kian Resahkan Warga, Wali Kota Binjai Bakal Buat Pos Pengamanan
Pemerintah Kota Binjai tengah berupaya mengantisipasi maraknya begal yang terus menghantui hingga membuat masyarakat takut, terutama pada malam hari.
Penulis: Muhammad Anil Rasyid |
TRIBUN-MEDAN.com, BINJAI - Pemerintah Kota Binjai tengah berupaya mengantisipasi maraknya begal yang terus menghantui hingga membuat masyarakat takut, apalagi jika dimalam hari.
Bahkan Wali Kota Binjai, Amir Hamzah saat ditemui wartawan Tribun Medan, guna mengantisipasi hal tersebut, akan membangun pos pengamanan.
Baca juga: TEMBAK MATI Begal, Wali Kota Bobby: Jangan Dikembangkan-kembangkan yang Kami Sampaikan Itu
Baca juga: Anggota DPR RI Ini Protes Begal Ditembak Mati di Kota Medan, Sebut Bobby Nasution Langgar Konstitusi
Termasuk di Jalan Megawati, yang berbatasan dengan Kota Medan.
"Kami ini sidang meninjau dan mau membuat pos di Jalan Megawati. Karena di situ agak rawan. Walaupun itu wilayah hukumnya bukan Polres Binjai, dan kalau gak salah itu masuk wilayah hukumnya Polrestabes Medan, yaitu Polsek Sunggal," ujar Amir, Senin (17/7/2023).
Tak hahya itu, Amir menambahkan, forkopimda bersama TNI-Polri, terus melaksanakan patroli skala besar.
"Patroli ini melibatkan TNI-Polri dan Forkopimda, untuk menjaga keamanan masyarakat Kota Binjai," ujar Amir.
Sementara itu, Kapolres Binjai, AKBP Rio Alexander Panelewen mengatakan, tengah meramu upaya antisipasi lainnya, selain melakukan patroli sekala besar.
"Dan kita sudah melakukan langkah-langkah antisipasi, seperti setiap hari atau jam-jam rawan sudah ada patroli sekala besar TNI-Polri, dan ini kita ramu lagi yang lebih," ujar Rio.
Lanjut Rio, bahkan hal tersebut sudah didiskusikan dengan Wali Kota Binjai, Amir Hamzah dan Dandim 0203/Lkt, Letkol Inf M Eko Prasetyo, upaya-upaya guna mengantisipasi yang lagi marak masalah begal ini.
"Masalah tembak mati atau tidak, dari kepolisian, forkopimda, kita akan tetap mengikuti aturan yang berlaku," tutup Rio.
Baca juga: TNI AD Kodam I Bukit Barisan Turun Tangan Basmi Begal, LBH Medan: Seolah Kangkangi Kewenangan Polri
Baca juga: Kodam I Bukit Barisan Turun Gunung Berantas Begal dan Geng Motor di Medan, Kini Satu Pelaku Ditembak
Dikabarkan sebelumnya, Satpol PP Provinsi Sumatera Utara, telah menggagalkan aksi begal di Jalan Megawati, Kota Binjai, pada, Minggu (16/7/2023) sekitar pukul 04.00 WIB.
Personel Satpol PP melihat dua kendaraan dengan empat orang memegang atau membawa senjata tajam (Sajam).
Sempat ada upaya kejar-kejaran, namun akhirnya Personel Satpol PP yang hanya bersenjatakan double stik, dapat melumpuhkan empat terduga pelaku tersebut dan mengamankan kampak dan parang.
(cr23/tribun-medan.com)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.