News Video
TEGAS! Puspom TNI Jebloskan Kabasarnas dan Letkol ABC ke Tahanan Militer Buntut Kasus Suap
Pusat Polisi Militer TNI telah menetapkan Kabasarnas Marsekal Madya Henri Alfiandi dan Letkol Afri Budi Cahyanto sebagai tersangka dugaan suap
TRIBUN-MEDAN.Com, Pusat Polisi Militer TNI telah menetapkan Kabasarnas Marsekal Madya Henri Alfiandi dan Letkol Afri Budi Cahyanto sebagai tersangka dugaan suap sejumlah proyek di Basarnas.
Hal tersebut disampaikan oleh Danpuspom TNI Marsda Agung Handoko dalam konferensi pers bersama KPK pada Senin (31/7/2023).
Penetapan dua tersangaka perwira TNI tersebut sudah dilakukan sejak menjalani pemeriksaan intensif termasuk mendengar keterangan saksi dari pihak swasta.
Dikutip dari Tribunnews.com, Kedua tersangka kini langsung dilakukan penahanan di Instalasi Tahanan Militer milik pusat Polisi Militer Angkatan Udara di Halim.
Diketahui keduanya tertangkap dalam operasi tangkap tangan atau OTT di Jakarta dan Bekasi pada Selasa (25/7/2023).
Selain keduanya ada 10 orang lain yang juga terjerumus dalam kasus tersebut.
Sebelumnya, pihak TNI menyatakan keberatan atas penetapan tersangka pada keduanya, lantaran masih berstatus militer aktif.
Artikel ini tayang di Tribunnews : https://www.tribunnews.com/nasional/2023/07/31/kepala-basarnas-henri-alfiandi-dan-letkol-abc-langsung-dijebloskan-ke-tahanan-militer-di-halim
Selengkapnya tonton video :
| Empat Anggota DPRD Medan Mangkir, Kejaksaan Tinggi Sumut: Senin dan Selasa Kita Panggil Lagi |
|
|---|
| Kuasa Hukum Ketua DPRD Sumut Sebut Dua Akun Dilaporkan ke Polda Sumut, Kasus Pencemaran Nama Baik |
|
|---|
| Dua Anggota DPRD Medan yang Dipanggil Kejaksaan Tinggi Sumut Kasus Peras Pengusaha Tak Kunjung Hadir |
|
|---|
| KEPALA BAYI PUTUS Saat Proses Persalinan Diduga Lakukan Malpraktek, Ini Penjelasan Dinkes Tapteng |
|
|---|
| Respon Bupati Langkat Syah Afandin Soal Ratusan Kilo Sabu Diamankan Polisi di Perairan Langkat |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.