Bursa Transfer

Bursa Transfer - Dembele Tinggalkan Barcelona, Xavi Hernandez Kecewa, Ini Calon Penggantinya

Xavi Hernandez pun mengaku kecewa dengan keputusan yang dibuat Ousmane Dembele. Pernyataannya itu diungkapkan usai laga AC Milan vs Barcelona.

Twitter LaLigaTV
Penyerang Barcelona asal Prancis Ousmane Dembele. Penyerang Barcelona Ousmane Dembele dikonfirmasi tinggalkan Barca usai mendapat tawaran dari Paris Saint-Germain (PSG) di bursa transfer musim panas 2023 ini. 

Dalam laporan Sportskeeda yang dinukil BolaSport.com, Blaugrana dikabarkan mengincar Bernardo Silva untuk menjadi pengganti Dembele.

Gol Bernardo Silva bawa Man City menang atas Watford Liga Inggris
Gol Bernardo Silva bawa Man City menang atas Watford Liga Inggris (Twitter Premier League)

Barcelona rencananya akan menebus Silva dari Man City melalui uang dari hasil penjualan Dembele.

Sesuai dengan laporan Transfermarkt, Barcelona harus siap-siap menebus Silva dengan mahar sebesar 80 juta euro atau setara Rp1,3 triliun.

Jika sukses mendapatkan Silva, maka Barcelona akan diperkuat oleh pemain yang pernah membuat malu Real Madrid.

Hal itu terjadi pada laga leg kedua semifinal Liga Champions 2022-2023.

Dalam laga yang berlangsung di Etihad Stadium, Bernardo Silvamampu mencetak 2 gol ke gawang Los Blancos.

Dua gol dari Silva membuat Man City menang 4-0 atas Real Madrid dan melaju ke final Liga Champions musim lalu.

Bernardo Silva berhasil meloloskan Man City berkat kemenangan agregat 5-1 atas El Real.

Di laga final, Man City kemudian menang 1-0 atas Inter Milan dan keluar sebagai juara.

(tribun-medan.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com/BolaSport.com

Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved