Lapas Rantauprapat Skrining TBC untuk 200 Warga Binaan: Sudah Disiapkan Kamar Isolasi

1285 warga binaan Lapas Rantaprapat didata dan dilakukan skrining dalam mengeditifikasi penularan TBC di lingkungan Lapas Rantauprapat

Editor: Jefri Susetio
Istimewa
Lapas Rantauprapat melaksanakan skrining TBC terhadap warga binaan pemasyarakatan, Senin (19/8/2023) 

TRIBUNMEDAN.COM, MEDAN - Lapas Rantauprapat melaksanakan skrining TBC terhadap warga binaan pemasyarakatan, Senin (19/8/2023).

Sebanyak 1285 warga binaan Lapas Rantaprapat didata dan dilakukan skrining dalam mengeditifikasi penularan TBC di lingkungan Lapas Rantauprapat.

Kepala Lapas Rantauprapat, Jayanta Perangin-angin mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan secara bertahap dalam kurun waktu enam hari.

Baca juga: Grub Band Warga Binaan Tampil Apik di HUT ke-78 Kemerdekaan Indonesia di Lapas Rantauprapat

 

Sebab, skrining terhadap 200 orang warga binaan.

"Pelaksanaan skrining diawali dengan pemeriksaan kesehatan warga binaan. Satu persatu terkait kondisi kesehatan dan beberapa pertanyaan terkait indikasi gejala TBC yang mungkin dirasakan oleh warga binaan," ujarnya.

Dia menambahkan, pemeriksaan kesehatan warga binaan diarahkan untuk ambil sampel dan dilanjutkan dengan foto rontgen.

"Telah menyiapkan bahwa telah kamar khusus secara terpisah yang digunakan sebagai kamar isolasi. Jika terdapat warga binaan terindikasi mengalami gejala gangguan kesehatan agar tidak menularkan kepada warga binaan," katanya.

(*)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved