News Video
Perum Bulog KCP Kabanjahe Gelar Program Bantuan Pangan, 20.384 KPM di Kab. Karo Terima Bantuan Beras
Perum Badan Urusan Logistik (Bulog) KCP Kabanjahe, beserta PT Pos Cabang Kabanjahe, mulai menyalurkan bantuan kepada masyarakat.
Penulis: Muhammad Nasrul | Editor: Fariz
TRIBUN-MEDAN.com, KARO - Perum Badan Urusan Logistik (Bulog) Kantor Cabang Pembantu (KCP) Kabanjahe, beserta PT Pos Cabang Kabanjahe, mulai menyalurkan bantuan kepada masyarakat. Diketahui, bantuan ini berupa beras yang disalurkan oleh pemerintah kepada masyarakat dalam program bantuan pangan.
Berdasarkan keterangan dari Kepala KCP Bulog Eko Radityo HK, SP. MP, menjelaskan penyaluran bantuan beras ini akan dijalankan selama tiga bulan. Dimana, hari ini penyaluran yang dilakukan merupakan termin pertama.
"Untuk penyaluran bantuan beras dari pemerintah ini, kita laksanakan selama tiga bulan," ujar Eko, Jumat (22/9/2023).
Ketika ditanya berapa banyak masyarakat yang mendapatkan bantuan dari pemerintah ini, Eko menjelaskan untuk wilayah kerja Bulog Kabanjahe yang meliputi Kabupaten Karo, Kabupaten Dairi, dan Kabupaten Pakpak Bharat, sebanya 50.126 Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Sementara, khusus untuk Kabupaten Karo sendiri pihaknya mencatat keluarga yang menerima manfaat bantuan beras untuk stabilisasi harga ini sebanyak 20.384 KPM.
"Kalau untuk wilayah Kabupaten Karo sebanyak 20.384 KPM. Inilah yang akan kita bagikan di tiga bulan ke depan," ucapnya.
Setiap satu KPM, Eko menjelaskan sesuai dengan aturannya diberikan bantuan beras dari Bulog sebanyak satu karung. Dimana satu karungnya berisikan 10 kilogram. Sehingga, total beras yang disalurkan setiap satu tahap penyaluran sebanyak 203.840 kilogram.
Di tempat serupa, Kepala PT Pos Cabang Kabanjahe Reston Sianipar mengungkapkan untuk proses penyaluran beras ini pihaknya sudah melakukan pendataan. Untuk memudahkan proses penyaluran, pihaknya juga sudah membagi waktu untuk pembagian penyalurannya.
"Sudah kita persiapkan. Misalnya untuk Kabupaten Karo pagi kita salurkan, kemudian siang kita salurkan ke arah Kabupaten Dairi dan Pakpak Bharat," ucap Reston.
Salah satu penerima manfaat Jenda Kita br Ginting, mengungkapkan dirinya sangat berterimakasih dengan adanya bantuan dari pemerintah. Dirinya mengatakan, dengan kondisi harga beras yang semakin meningkat tentunya penyaluran beras ini sangat meringankan beban masyarakat.
"Sangat terbantu pastinya, apalagi beras makin mahal, makin susah lah," jelas Jenda.
Terlebih, dikatakan Jenda masyarakat penerima manfaat bantuan ini mayoritas bekerja sebagai buruh tani. Dengan penyaluran bantuan ini, sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
(mns/www.tribun-medan.com).
Badan Urusan Logistik (Bulog)
Perum Bulog
KCP Kabanjahe
PT Pos Cabang Kabanjahe
Salurkan Bantuan
Penyaluran Bantuan Beras
| Empat Anggota DPRD Medan Mangkir, Kejaksaan Tinggi Sumut: Senin dan Selasa Kita Panggil Lagi |
|
|---|
| Kuasa Hukum Ketua DPRD Sumut Sebut Dua Akun Dilaporkan ke Polda Sumut, Kasus Pencemaran Nama Baik |
|
|---|
| Dua Anggota DPRD Medan yang Dipanggil Kejaksaan Tinggi Sumut Kasus Peras Pengusaha Tak Kunjung Hadir |
|
|---|
| KEPALA BAYI PUTUS Saat Proses Persalinan Diduga Lakukan Malpraktek, Ini Penjelasan Dinkes Tapteng |
|
|---|
| Respon Bupati Langkat Syah Afandin Soal Ratusan Kilo Sabu Diamankan Polisi di Perairan Langkat |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.