Berita Viral

PILU Nenek Sarmini, Rumahnya Diduga Dibakar Anak Sendiri, Sehari-hari Kerja Jadi Tukang Sampah

Sebelum membakar rumah, SO sempat bertanya mengenai surat tanah. Sarmini juga sempat mencium aroma bensin dari dalam rumahnya.

KOMPAS.com/RIZKY SYAHRIAL
PILU Nenek Sarmini, Rumahnya Diduga Dibakar Anak Sendiri, Sehari-hari Kerja Jadi Tukang Sampah (KOMPAS.com/RIZKY SYAHRIAL) 

Warga pun menarik Sarmini keluar rumah. Warga kemudian berbondong-bondong memadamkan api yang membakar rumah Sarmini.

Sementara itu, sang empunya rumah hanya bisa duduk di salah satu rumah tetangga sambil menangis.

Tak lama kemudian, petugas damkar datang dan langsung memadamkan api.

Berkat bantuan warga dan petugas yang cepat datang, api tidak merambat ke area lain rumah Sarmini maupun rumah tetangga.

SO Sempat Tanyakan Surat Tanah

Sarmini mengatakan, SO sempat menanyakan soal keberadaan surat tanah rumahnya sebelum terjadinya kebakaran, tepatnya pada siang hari.

"Dia tanya ke saya itu pukul 12.00 WIB kalau enggak salah, dia bilang, 'Surat tanah aman, kan, Ma?'," ucap Sarmini.

"Saya jawab sudah disimpan," tambah dia.

Usai ditanya hal itu, Sarmini merasa aneh mengapa anaknya bertanya soal surat tanah.

"Iya saya mikir kok dia nanya gitu tiba-tiba," ucap dia.

Tak lama berselang, Sarmini keluar rumah untuk mengurus pekerjaannya sebagai tukang sampah di lingkungan rumahnya.

Sekitar pukul 13.00 WIB, Sarmini memutuskan untuk pulang ke rumah.

Ia melihat SO mengangkat kerangka kasur yang terbuat dari kayu, dari lantai bawah ke lantai atas.

"Saya tanya, 'Buat apa itu kok diangkat, dia jawab 'Mau benerin asbes di atas, Mak'," jelas Sarmini

"Cuaca panas, kalau enggak sanggup sekarang besok aja cari teman kalau mau benerin itu," lanjutnya.

Sumber: Surya
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved