Breaking News

Kejuaraan Dunia Junior 2023

SOSOK Alwi Farhan, Pencetak Sejarah Baru Sektor Tunggal Putra Kejuaraan Dunia Junior 2023

Profil Alwi Farhan mencuat ke permukaan setelah dirinya sukses menjadi juara di Kejuaraan Dunia Junior sektor tunggal putra.

PBSI
Tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan, sukses keluar sebagai kampiun pada Kejuaraan Dunia Junior 2023 di Spokane, Washington, Amerika Serikat 

TRIBUN-MEDAN.com - Simak sosok Alwi Farhan, atlet bulu tangkis yang baru saja raih Kejuaraan Dunia Junior 2023, bak penyelamat di saat prestasi badminton Indonesia tengah terpuruk dalam beberapa waktu terakhir.

Profil Alwi Farhan mencuat ke permukaan setelah dirinya sukses menjadi juara di Kejuaraan Dunia Junior sektor tunggal putra.

Kepastian profil Alwi Farhan makin mengilap setelah mengalahkan wakil China, Hu Zhe An dengan tiga gim, 21-19, 19-21 dan 21-14, Senin (9/10/2023).

Gelar juara bagi Alwi Farhan ini pantas disambut suka cita oleh penggemar badminton tanah air.

Pasalnya, medali emas yang diraih Alwi Farhan ini menjadi kali pertama bagi Indonesia bisa menjadi yang terbaik di sektor tunggal putra Kejuaraan Dunia Junior atau World Junior Championships.

Baca juga: Alwi Farhan Selamatkan Wajah Bulu Tangkis Indonesia, Raih Gelar Kejuaraan Dunia Junior 2023

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Alwi Farhan berusaha mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis Sri Lanka Viren Nettasinghe saat pertandingan babak final Xpora Indonesia International Challenge 2023 di GOR PBSI Sumut, Kabupaten Deliserdang, Minggu (3/9). Alwi Farhan mengalahkan Viren Nettasinghe dengan dua gim (21-15, 21-10).
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Alwi Farhan berusaha mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis Sri Lanka Viren Nettasinghe saat pertandingan babak final Xpora Indonesia International Challenge 2023 di GOR PBSI Sumut, Kabupaten Deliserdang, Minggu (3/9). Alwi Farhan mengalahkan Viren Nettasinghe dengan dua gim (21-15, 21-10). (TRIBUN MEDAN/ABDAN SYAKURO)

Profil Alwi Farhan

Pamor Alwi Farhan mencuat setelah berhasil menjadi juara dunia badminton junior di sektor tunggal putra.

Dengan status mentereng tersebut, ekspektasi kepada Alwi Farhan ke depannya barangkali akan lebih besar.

Alwi sendiri merupakan pebulu tangkis yang masih berusia 18 tahun.

Ia lahir di Surakarta, 12 Mei 2005.

Alwi mengandalkan tangan kanan sebagai tangan terkuatnya.

Baca juga: Alwi Farhan Kampiun di IIC 2023 Setelah Pulangkan Atlet Sri Langka

Dikutip dari situs resmi BWF, Alwi Farhan tercatat mulai mengikuti turnamen internasional pada 2017 silam.

Saat itu ia mengikuti turnamen Pembangunan Jaya Raya Internasional Junior Grand Prix.

Sayangnya, langkah Alwi langsung gugur di babak 128 besar.

Namun, Alwi menebus hasil minor itu dengan luar biasa.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved